Survei Indo Barometer Sebut Prabowo Menteri Terbaik, Apa Kata Sandiaga?

Survei Indo Barometer Sebut Prabowo Menteri Terbaik, Apa Kata Sandiaga?

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Lembaga survei Indo Barometer menilai Prabowo Subianto menjadi menteri dengan kinerja terbaik. Diketahui Prabowo ditunjuk Presiden Joko Widodo atau Jokowi menjadi Menteri Pertahanan untuk mendukung program-program pemerintah periode 2019-2024.

Terkait penilaian tersebut, Sandiaga Salahuddin Uno yang pernah menjadi pendamping Prabowo saat Pilpres 2019 mengucapkan selamat.  

"Tentunya Beliau sangat memahami bidang pertahanan dan kinerja Beliau dalam tiga bulan terakhir ini menjadi perbincangan, bukan hanya di dalam negeri, tapi juga di luar negeri. Saya baru pulang dari Jepang juga kunjungan ke Kuala Lumpur baru-baru ini, semua memuji langkah-langkah Pak Prabowo karena membawa satu harapan baru," kata Sandi di Rumah Siap Kerja, Jakarta Selatan, Sabtu (22/2/2020). 

Menurutnya, pernyataan yang Prabowo keluarkan atau sampaikan kepada publik sangat menyejukkan. Terlebih, Prabowo telah menjalankan satu program yang menurutnya sangat baik.

"Statement-statement yang Beliau keluarkan itu sangat menyejukkan di tengah dunia yang penuh ketidakpastian ini. Pak Prabowo menjadi suatu oase dan tentunya sebagai pembantu presiden. Pak Prabowo sudah menjalankan satu program yang menurut saya di atas ekspektasi masyarakat dalam dan luar negeri," ujar Sandiaga. 

Dia pun berharap, dengan menjabat sebagai menteri pertahanan, Prabowo dapat menjadi lokomotif terdepan dalam memajukkan Indonesia.

"Jadi ini perlu terus didorong untuk semakin membaik ke depan. Dan kita berharap di bawah kepemimpinan Pak Prabowo dengan membantu presiden, tentunya Kemenhan bisa menjadi satu perekat kebangsaan kita dan menjadi lokomotif untuk kemajuan Indonesia ke depan," pungkasnya.

Sebelumnya, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dinilai publik sebagai menteri Kabinet Indonesia Maju paling bagus kinerjanya.

Dalam survei nasional yang dilakukan Indo Barometer, tingkat kepuasan publik terhadap Ketua Umum Gerindra itu mencapai 26,8 persen.

"10 menteri yang disebut oleh masyarakat, oleh responden sebagai menteri yang kinerjanya bagus. Minta sebut satu. Pertama Prabowo Subianto," ujar Direktur Eksekutif Indobarometer M Qodari saat rilis survei di kawasan Senayan, Jakarta, Minggu, 16 Februari 2020. 

Menteri yang kinerjanya dinilai bagus di urutan berikutnya adalah Menkeu Sri Mulyani (13,9 persen), Menteri BUMN Erick Thohir (12,6 persen), Menkopolhukam Mahfud Md (7,3 persen), Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim (5,2 persen), dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (1,8 persen).

Menyusul kemudian Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (1,4 persen), Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian (1,4 persen), Menko PMK Muhadjir Effendy (0,9 persen), Menko Kemaritiman (0,9 persen), lainnya (4,4 persen). Sementara yang tidak menjawab 23,3 persen.[l6]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita