Ternyata Inilah Penyebab Laman Kemenkominfo Tak Bisa Diakses

Ternyata Inilah Penyebab Laman Kemenkominfo Tak Bisa Diakses

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Setelah sempat down beberapa jam, laman resmi Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) kini normal kembali.

Terpantau redaksi pada siang ini (Selasa, 12/2), informasi dari situs kementerian pimpinan Rudiantara tersebut sudah bisa diakses lagi. 

Pelaksana Tugas Kepala Biro Humas Kementerian Kominfo Ferdinandus Setu  atau karib disapa Nando menjelaskan, laman Kominfo mengalami masalah sejak Senin 11 Februari 2019 pukul 14.30 WIB. 

"Pada Senin kemarin terjadi kegagalan fungsi sistem virtualisasi server Data Center Kementerian Komunikasi dan Informatika. Penyebabnya adalah salah satu host mengalami crash," ujarnya melalui keterangan tertulisnya. 

Meski sempat pulih pada pukul 15.30 WIB hingga pukul 5 pagi tadi. 

"Kami menyampaikan permohonan maaf kepada publik atas gangguan beberapa jam tersebut," imbuhnya.

Pagi tadi, laman dengan alamat kominfo.go.id itu hanya memunculkan tulisan “500 Internal Error”.

Selain itu terdapat kalimat “Maaf halaman situs yang Anda cari tidak dapat ditemukan. Silahkan periksa kembali alamat situs yang ingin Anda kunjungi.”[rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita