Ini Penyebab Haringga Ketahuan Bobotoh Sebagai The Jak Mania

Ini Penyebab Haringga Ketahuan Bobotoh Sebagai The Jak Mania

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Haringga Sirila tewas dikeroyok oknum Bobotoh saat akan menonton pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta. Minggu (23/9/2018). Haringga dikeroyok lantaran diketahui warga Jakarta. Bagaimana bisa ketahuan?

Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP M Yoris Maulana mengatakan sebelum pertandingan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Bandung berlangsung kemarin tepatnya pukul 13.00 WIB, Haringga datang bersama seorang rekannya menggunakan sepeda motor. Beberapa oknum Bobotoh langsung melakukan aksi sweeping. 

"Saat korban dan temannya menggunakan sepeda motor melintas di depan GBLA dan ternyata dilakukaan sweeping oleh anak-anak dari oknum Bobotoh," ujar Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP M Yoris Maulana di Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung, Senin (24/9/2018).

Para oknum Bobotoh lantas mengetahui korban merupakan warga Jakarta. Hal itu terlihat dari KTP korban yang ditemukan oknum Bobotoh. 

"Mereka mendapatkan ada satu orang diduga Jakmania yang memiliki KTP dari Jakarta," katanya.

Sejumlah oknum Bobotoh lantas melakukan penganiayaan secara sadis. Korban dianiaya beberapa kali oleh sejumlah oknum Bobotoh. 

Yoris mengatakan pelaku datang ke Bandung seorang diri. Dia datang sengaja untuk menonton laga Persib versus Persija.

"Setelah di Bandung dia dijemput oleh temannya. Mereka berdua menaiki sepeda motor ke stadion," kata dia. [dtk]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita