Iriana Jokowi Hadiri Misa Pemberangkatan Jenazah Besan

Iriana Jokowi Hadiri Misa Pemberangkatan Jenazah Besan

Gelora Media
facebook twitter whatsapp
www.gelora.co - Almarhum Didit Supriyadi, di rumah duka Harmony 2 Kutai Residence, Jalan Kutai Barat 8 RT4/RW16 Kelurahan Sumber, Banjarsari, Rabu (4/4/2018).

Presiden Jokowi tak hadir dalam misa tersebut. Jokowi dikabarkan langsung kembali ke Jakarta, setelah menghadiri misa pemberkatan jenazah, Selasa (3/4) malam

Anak sulung Presiden yang menjadi menantu Didit, Gibran Rakabuming Raka, hadir di rumah duka. Mengenakan kemeja putih, dia menyalami para pelayat yang datang mewakili keluarga Didit.

Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo turut hadir di rumah duka. Dia menyampaikan sambutan mewakili Pemkot Solo.

Setelah menyampaikan sambutan bela sungkawa, Wali Kota lantas menyerahkan akta kematian Didit Supriyadi.

Penyerahan akta kematian berikut juga KK dan KTP dengan data terbaru untuk istri Didit, Fransiska Sri Partini tersebut sebagai bagian dari program Bela Sungkawa Kirim Akta Kematian (Besuk Kiamat).

"Ini program kami yang sudah berjalan sejak September 2017. Setiap ada warga Solo yang meninggal, kami datangi keluarganya untuk diberi akta kematian,” kata Rudy seperti diwartakan Solopos—jaringan Suara.com.

Untuk diketahui, Rabu siang ini, jenazah Didit akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Purwoloyo, Kelurahan Pucangsawit. (sa)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita