Golkar Beberkan Roadmap Pemenangan Airlangga Menuju Pilpres 2024

Golkar Beberkan Roadmap Pemenangan Airlangga Menuju Pilpres 2024

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -Partai Golkar sudah menyiapkan roadmap menuju 2024. Roadmap ini terkait pemenangan Pemilu dan Pilpres 2024.

"Kami memiliki kekuatan Partai Golkar yang solid dan kompak untuk memastikan kemenangan Partai Golkar dalam Pilpres dan Pemilihan legislatif tahun 2024," kata Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily kepada wartawan, Rabu (27/10/2021).

"Ketua Umum Partai Golkar, Pak Airlangga Hartarto, telah menyampaikan roadmap menuju kemenangan 2024," imbuhnya.

Ace menjabarkan roadmap menuju kemenangan 2024 itu. Dimulai dari tahun 2020 yang dijadikan modal politik Golkar menuju pemilu-pemilu selanjutnya.

"Tahun 2020, kita telah memiliki modal kemenangan Pilkada dengan raihan 62% dan melakukan konsolidasi organisasi," kata Ace.

Tahun 2021, kata Ace, sekalipun pandemi Covid-19, Golkar menuntaskan konsolidasi dan mulai melakukan penggalangan opini Partai Golkar, database keanggotaan, dan sosialisasi Ketua Umum Partai Golkar.

"Tahun 2022, penugasan para fungsionaris Partai Golkar tingkat pusat, provinsi dan kabupaten/kota yang merupakan pasukan pasukan darat sudah diterjunkan ke daerah-daerah untuk mensosialisasikan Partai Golkar dan calon presiden dari Partai Golkar," katanya.

Di 2023, Golkar akan memantapkan rencana pemenangan dengan mengoptimalkan peran fungsionaris serta penggalangan opini. Roadmap tersebut jadi acuan Golkar memenangkan Pemilu dan Pilpres 2024.

"Tahun 2023, pemantapan pemenangan Partai Golkar dengan fungsionaris sebagai pasukan darat, disertai penggalangan opini bekerja secara optimal di daerah-daerah untuk mensukseskan program Partai Golkar dan pemenangan Presiden dari Partai Golkar," ujar Ace.

"Tahun 2024, pemilihan presiden, pemilihan legislatif dan Pilkada 2024. Roadmap itu kami jadikan sebagai acuan dalam kerja-kerja politik untuk kemenangan Pak Airlangga dalam Pilpres 2024 nanti," kata Wakil Ketua Komisi VIII DPR itu.(detik)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita