Inikah Penyebab Ledakan di Mal Margocity Depok? Atap Roboh, 3 Mobil Rusak

Inikah Penyebab Ledakan di Mal Margocity Depok? Atap Roboh, 3 Mobil Rusak

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Penyebab ledakan di Mal Margocity Depok belum diketahui. Dugaan sementara, peristiwa itu terjadi akibat ledakan tabung gas.

Ledakan di Mall MargoCity Depok terjadi pada Sabtu (21/8) sekitar pukul 17.00 WIB.

Ledakan tersebut menyebabkan atap mal roboh dan tiga unit mobil rusak parah akibat tertimpa reruntuhan.

Ada ledakan di mall Margocity Depok, Sabtu 21 Agustus 2021 sekitar jam 17 wib. Diduga tabung gas yang meledak,” kata Resti Indah melalui akun Facebooknya.

Ia membagikan video yang memperlihatkan dampak ledakan di Mall Margocity Depok.

Belum diketahui apakah ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Yang pasti, petugas tidak mendapati kobaran api di mal tersebut.

Petugas Pemadam Kebakaran Depok, Ardian, menjelaskan ledakan dilaporkan muncul di lantai satu mal.

Tembok bangunan di lantai 1 bagian belakang Margo City hancur sepanjang sekitar tujuh meter dan kaca-kaca pecah.

Ardian mengatakan, ledakan terjadi di bagian belakang gedung lantai 1.

“Damkar Depok kerahkan 2 unit dari Mako Grand Depok City,” ujar Ardian, Sabtu.

Berikut ini video dampak ledakan di Mal Margocity Depok:


BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita