Amien Rais Deklarasi Partai Ummat, PAN: Kami Tidak Gelisah dan Merana..

Amien Rais Deklarasi Partai Ummat, PAN: Kami Tidak Gelisah dan Merana..

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Politisi Amien Rais telah resmi mendeklarasikan berdirinya Partai Ummat di Yogyakarta, Kamis (29/04/2021). Dalam deklarasi itu susunan pengurusnya juga dibentuk.

Deklarasi juga bertepatan dengan tanggal 17 Ramadhan 1442. Partai Ummat dideklarasikan oleh Amien Rais. Mengingat pandemi belum usai, deklarasi dilakukan secara virtual.

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zukifli Hasan (Zulhas) hanya menjawab cekak saat dimintai komentar soal berdirinya Partai Ummat ini. Mengingat, Amien Rais sendiri merupakan pendiri PAN.

Menurut dia, mendirikan partai adalah hak semua orang. "Karena itu, kami ucapkan Ahlan Wa Sahlan kepada partai tersebut," kata Zulhas saat konsolidasi partai di Jawa Timur, Jumat (30/04/2021) kemarin.

Ditanya lebih lanjut, Zulhas menolak berkomentar. "Saya hanya menanggapi yang berkaitan dengan PAN," katanya menegaskan, seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com.

Zulhas melanjutkan, dia ingin menguatkan kader PAN di Jawa Timur. Pesan yang disampaikan kepada kader adalah turun ke lapangan.

Setiap kader harus dekat dengan masyarakat. Utamanya kader yang ingin menjadi legislatif. "Kuatkan suara, dan suara itu dimiliki oleh rakyat," tuturnya.

Berbeda dengan Zulhas, Wakil Ketua Umum DPP PAN, Viva Yoga lebih banyak berkomentar. Dia juga mengucap selamat datang kepada partai tersebut.

Menurut dia, pendirian Partai Ummat tidak memberi pengaruh apa pun kepada PAN. "Kami tidak gegana alias gelisah, galau dan merana," ujar Viva.

Saat ditanya beberapa mantan kader partai yang berpindah ke Partai Ummat, Viva juga menyatakan tidak masalah. Mereka hanya sebagian kecil. Dengan begitu, perpindahan mereka tidak bisa disebut sebagai bedol desa.[sc]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita