Penangkapan Syahganda Jadi Peluang Gatot Buktikan Jiwa Ksatria

Penangkapan Syahganda Jadi Peluang Gatot Buktikan Jiwa Ksatria

Gelora Media
facebook twitter whatsapp



GELORA.CO - Ditangkapnya sejumlah tokoh Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) bisa menjadi peluang bagi mantan Panglima TNI, Jenderal (Purn) TNI Gatot Nurmantyo.

Direktur Eksekutif Oversight of Indonesia's Democratic Policy, Satyo Purwanto menilai bahwa penangkapan Syahganda Nainggolan cs, justru memberi peluang bagi Gatot Nurmantyo yang juga sebagai presidium KAMI untuk mengambil peran.



"Saat ini tentunya langkah GN (Gatot Nurmantyo) akan lebih rumit, tapi tidak berarti tidak ada peluang untuk dia tampil mengambil peran dengan melakukan pendampingan litigasi dan non litigasi bagi para deklaratornya yang ditangkap," ujarnya kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (14/10).

Mantan Sekjen Jaringan Aktivis Pro Demokrasi (ProDEM) ini menilai, Gatot bisa menjadikan penangkapan tersebut sebagai ajang pembuktian bahwa dia adalah tokoh sentral KAMI yang merangkul sejawat.

"Justru situasi kritis ini bisa jadi peluang untuk membuktikan jiwa ksatria ketentaraannya membela rekan sejawat dan tetap fokus kritis sebagai tokoh sentral KAMI," pungkas Satyo.(RMOL)

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA