Sedang Shalat Magrib Berjemaah, Imam Masjid di OKI Sumsel Dibacok

Sedang Shalat Magrib Berjemaah, Imam Masjid di OKI Sumsel Dibacok

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Magrib di Masjid Nurul Iman. Jumat petang (11/9/2020) itu, Muhammad Arif (61) sedang memimpin salat berjemaah.

Masjid Nurul Iman berada di Kelurahan Tanjung Rancing, Kecamatan Kayuagung, Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan.

Saat sedang khusyuknya memimpin salat magrib, Muhammad Arif tiba-tiba mendapat serangan. Terkena pada wajah sebelah kanan. Darah mengucur deras.

Muhammad Arif adalah pensiunan ASN. Sudah lama dipercaya sebagai imam di masjid itu.

Pelaku pembacokan ternyata bukan orang jauh. Dia berinisial M (49). Jemaah masjid yang kerap bertindak sebagai sopir Arif jika bepergian.

Informasi yang dihimpun dari warga menyebutkan, pelaku tersinggung karena korban meminta pelaku menyerahkan kunci kotak amal yang sudah lama dipegangnya.

Korban meminta agar kunci kotak amal diserahkan kepada bendahara masjid.

Usai membacok, M lari ke salah satu rumah warga. Namun dia berhasil diamankan oleh seorang personel TNI dengan dibantu warga.

Polisi juga segera membawa pelaku ke Mapolsek Kayuagung untuk menghindari emosi warga lainnya.

Saudara korban, Efrohayati mengaku tidak menyangka kejadian yang menimpa kakaknya tersebut. Apalagi pelaku dan korban saling kenal dengan baik. Bahkan pelaku sering menyetirkan kendaraan kakaknya saat pergi ke suatu tempat.

Kapolres Ogan Komering Ilir AKBP Alamsyah Pelupessy mengatakan, pelaku saat ini sedang dalam pemeriksaan. (*)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita