Jagokan Anies Baswedan Jadi Capres 2024? Ini Jawaban PA 212

Jagokan Anies Baswedan Jadi Capres 2024? Ini Jawaban PA 212

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Lembaga Survei Median mengatakan mayoritas publik yang suka Aksi 212 memilih Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai Calon Presiden (Capres) 2024. Persaudaraan Alumni (PA) 212 menegaskan bahwa pihaknya saat ini fokus mengawal Anies dalam menjalanakan tugasnya di DKI Jakarta.

"Pertama kita bersyukur Pak Anies, Gubernur pilihan umat yang kita dukung mendapat kepercayaan dari rakyat untuk salah satu capres 2024 (berdasarkan survey). Tetapi kami tetap komitmen akan mengawal, menjaga serta mengkritisi beliau sebagai Gubernur DKI Jakarta sampai akhir jabatan nanti," kata Ketua Umum PA 212, Slamet Maarif saat dihubungi, Senin (24/2/2020).

Slamet mengatakan PA 212 belum memberikan dukungan terkait Pilpres 2024. Slamet menyebut masih menunggu arahan dari ulama dan tokoh 212.

"Kita belum berpikir untuk mendukung dan mencalonkan siapun untuk Pilpres 2024 nanti. Tentunya kami nanti akan menunggu arahan dan keputusan ulama serta tokoh 212," katanya.

Lebih lanjut, Slamet mengatakan Anies adalah sosok pemimpin yang bertanggungjawab terhadap janji kampanyenya. Dia juga mengatakan Anies memiliki banyak prestasi di DKI Jakarta.

"Beliau sudah bekerja dengan penuh tanggung jawab dan memenuhi satu persatu janji kampanyenya. Dan kita bersyukur banyak prestasi yang Jakarta raih dalam kepemimpinan beliau yang cerdas dan sabar," jelasnya.

Diketahui, Lembaga Survei Median memetakan pemilih untuk Pilpres 2024 dari persepsi publik tentang gerakan 212. Hasilnya, mayoritas publik yang suka gerakan 212 menjatuhkan pilihannya ke Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Survei dilaksanakan pada pekan pertama dan kedua Februari 2020. Ada 1.200 responden dalam survei yang dipilih dengan metode multistage random sampling. Margin of error survei sebesar 2,8 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Median juga memetakan capres pilihan responden yang suka dan tidak suka dengan gerakan 212. Anies Baswedan menduduki posisi puncak capres yang dipilih responden penyuka gerakan 212.

"Jadi kita bisa melihat mayoritas yang suka terhadap 212 itu memilihnya tiga orang, Prabowo, Anies, Sandi, dengan sebagian besar pilihannya itu justru ke Anies Baswedan. Jadi sebagian besar orang yang suka 212, itu pilihannya ke Anies Baswedan," kata Direktur Median Rico Marbun di Upnormal Coffee Roaster, Jalan Raden Saleh, Jakarta Pusat, Senin (24/2).(dt)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita