Pengamat: Kabinet Jokowi Jilid II Harus Orisinal, Tanpa Intervensi

Pengamat: Kabinet Jokowi Jilid II Harus Orisinal, Tanpa Intervensi

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Presiden RI Joko Widodo harus bisa berdiri sendiri tanpa intervensi dari siapapun dalam penyusunan menteri-menteri yang akan membantunya di Kabinet Kerja jilid II.


Direktur Eksekutif Parameter Indonesia Adi Prayitno menyebut, cara seperti itu akan dapat menunjukkan sisi orisinalitas kabinet yang merupakan buah dari pemikiran Jokowi sendiri. Tanpa ada intervensi dari pihak lain.

"Periode kedua Jokowi mesti orisinal, jadilah presiden yang tak bisa diintervensi oleh pihak manapun," ujar Adi kepada Kantor Berita RMOL, Selasa (13/8).


Dalam pandangan Adi, tidak salah jika Jokowi nanti memutuskan untuk mengambil wajah-wajah lama dari kabinet saat ini. Tentu saja selama dapat dipastikan punya kinerja baik.

Terutama soal kecenderungan hukum. Kata akademisi UIN Jakarta ini, Jokowi harus membuang jauh-jauh menteri dalam kabinet saat ini yang terserempet kasus hukum dan kinerjanya jauh dari harapan.

"Yang kinerjanya buruk dan tersangkut dengan kasus hukum harus ditinggal, sekalipun kader parpol," tukasnya. (Rmol)

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA