Debat Panas Luhut-BW di MK: Senioritas, Drama dan Permainkan Nyawa Orang

Debat Panas Luhut-BW di MK: Senioritas, Drama dan Permainkan Nyawa Orang

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Sidang sengketa Pilpres 2019 diwarnai perdebatan panas Bambang Widjojanto (BW) dengan Luhut Pangaribuan. Hal itu bermula saat BW meminta MK memberikan perlindungan saksi pilpres. Tapi MK menolaknya.

"Jangan membuat drama," kata Luhut di ruang sidang di MK, Jalan Medan Merdeka Barat, Selasa (28/6/2019).

Luhut menyatakan apa yang disampaikan oleh BW seakan-akan mengada-ada. Ancaman saksi dinilai tidak bisa terbuktikan. 

"Saya keberatan," kata BW memotong omongan Luhut.

Luhut yang lebih senior di YLBHI tidak terima dan kembali memotong omongan BW. "Anda tidak menghormati senior," ujar Luhut tegas.

Sebab, saat berbicara, Luhut tidak memotong omongan BW. Namun sebaliknya, BW malah memotong.

"Kalau betul ada (ancaman-red), tolong sampaikan di persidangan ini untuk membantu. Syukur-syukur kalau ini bukan drama. Kalau sungguh-sungguh, mari kita dengarkan, kewajiban kita, langsung atau tidak langsung, " kata Luhut.

Dicecar hal itu, BW kemudian menaikkan nada bicaranya.

"Ini bukan drama. Ini sungguh-sungguh. Jangan mempermainkan nyawa orang!" kata BW. []
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita