Beredar Foto SKCK Prabowo untuk Nyapres, Ini Penjelasan Gerindra

Beredar Foto SKCK Prabowo untuk Nyapres, Ini Penjelasan Gerindra

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Foto Surat Keterangan Catatan Kepolisian ( SKCK) atas nama Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto beredar di media sosial.

Dalam SKCK tersebut tercantum tujuan pembuatannya untuk keperluan pendaftaran capres pada Pilpres 2019.

Menanggapi kemunculan foto SKCK itu, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Edhy Prabowo menyatakan belum mengetahui kebenaran dari foto itu.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Edhy Prabowo ketika ditemui di kompleks parlemen DPR-MPR RI, Jakarta, Selasa (23/1/2018).

"Saya belum cek lagi tapi kami ada tim sendiri. Tapi proses kami jalani terus," kata Edhy yang turut hadir dalam pertemuan antara Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto di kediaman SBY, di Mega Kuningan, Jakarta, Selasa (24/7/2018).

Namun, ia mengatakan, semua hal terkait persiapan pencapresan Prabowo dipersiapkan dengan baik, termasuk hal kecil seperti SKCK.

Hal itu juga semakin memastikan niatan Prabowo untuk maju sebagai capres dari Partai Gerindra.

"Kan dari awal kami sudah sampaikan bahwa Pak Prabowo akan maju jadi calon presiden. Dan itu komitmen dari Partai Gerindra dari seluruh rapat dengan DPD seluruh Indonesia memutuskan Pak Prabowo (capres)," lanjut dia. [kompas]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita