GELORA.CO - Selebgram Chandrika Chika tengah menjadi sorotan karena terbukti menggunakan narkoba bersama lima temannya.
Ia kembali membuat netizen geram karena aksinya menjawab pertanyaan wartawan saat dibawa ke BNN Lido Sukabumi untuk menjalani rehabilitasi.
Ia dan kelimat temannya berangkat dari Rutan Polres Metro Jakarta Selatan pada pagi hari Jumat (26/4/2024). Saat digiring ke mobil tahanan, Chika tampak.berceloteh menjawab asal pertanyaan wartawan.
"Mau kemana lagi nih Chika?" tanya wartawan. "Mau ke mal," jawab mantan kekasih Thariq Halilintar itu, mengutip dari kanal YouTube Intens Investigasi pada Sabtu (27/4/2024). "Ada cinta," jawabnya lagi.
Sontak saja hal itu membuat netizen geram dengan aksinya. "Artis sekrg udh gk tau malu lagi ya," tulis netizen. "Bisa-bisanya dia masih jawab gtu," tulis lainnya.
"Masih bisa bercanda dong, lucu bgt negara ini," tulis lainnya. Diberitakan sebelumnya, Selebgram Chandrika Chika ditetapkan sebagai tersangka atas kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.
Ia bersama dengan kelima teman lainnya berhasil dibekuk polisi pada Selasa (23/4/2024).
Ia terbukti menggunakan narkoba jenis ganja yang dipakai di rokok elektriknya. AKP Rezka Anugras menyebut Chika sudah sejak setahun mengonsumsi narkoba.
Ia juga mengungkap motif selebgram yang dikenal karena dance papi chulo itu menggenakan narkoba. "Sempat kami tanyakan juga kepada para tersangka bahwa tidak ada tujuan khusus untuk menggunakan narkoba seperti mungkin untuk doping atau apa, tidak," kata AKP Rezka Anugras mrngutip Viva pada Rabu (24/4/2024).
"Tetapi karena memang sifatnya pergaulan, sama-sama dalam circle yang sering menggunakan narkoba, jadi ini udah mungkin menurut mereka sudah merupakan hal lumrah," sambungnya. Dalam pengakuannya, Chika sudah mengenal narkoba dari tahun lalu.
"Kita sudah melakukan pemeriksaan thdp saudari CK, bahwa pertama kali dia mengenali narkotika sudah 1 tahun lebih, jadi sudah 1 tahun lebih mengenal narkotika," jelasnya.
Rezka mengatakan bahwa mantan Thariq Halilintar itu menggunakan narkoba bersama lima orang lainnya. Salah satunya adalah Aura Jeixy yang merulakan atletel e-Sports. "Sudah diketahui, ada salah satu mungkin inisial CK merupakan selebgram.
Salah satu inisial AJ merupakan atlet esport," ungkal Rezka. Diberitakan sebelumnya, Polres Metro Jakarta Selatan bakal memburu pemasok rokok elektrik berisi cairan ganja.
Barang ini disalahgunakan oleh enam selebgram yang terbukti positif menggunakan narkotika. "Rokok elektrik yang berisikan cairan ganja merupakan kepemilikan dari tersangka AT.
Dia mendapatkan dari temannya inisial R," ujar Wakasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan AKP Rezka Anugras, Selasa (23/4/2024) malam.
Rezka mengatakan saat ini petugas sedang memburu R untuk dimintai keterangannya lebih lanjut Apakah benar bahwa cairan narkotika jenis ganja yang digunakan selebgram Chandrika Chika dan teman-temannya didapatkan dari dirinya.
Selain itu, modus penggunaan ganja dengan rokok elektrik ini cukup baru karena biasanya ganja disalahgunakan bukan dengan cara seperti tersebut.
Rezka mengatakan pihaknya akan lebih waspada lagi dengan modus baru penyalahgunaan narkotika karena pemberantasan penggunaan cairan rokok elektrik ganja juga menjadi komitmen petugas kepolisian.
"Ini termasuk penyalahgunaan narkotika menggunakan modus baru. Untuk itu kami akan melakukan ungkap kasus berkaitan dengan adanya modus baru yang digunakan," jelas dia.
Pengakuan Sang Ibu Ibunda selebgram Chandrika Chika, Poppy Putry mengaku tak percaya jika anaknya menggunaka narkoba. Ia menyebut kini Chika sedang dalam kondisi down. Poppy mengatakan bahwa Chika kini sedang terpuruk setelah ditangkap polisi.
Apalagi banyak pemberitaan buruk terntang anaknya itu. “(Ayahnya) marah ya, udah gak lebih ngasih support. Ya down aja, pemberitaan kayak gini,” kata Poppy mengutip VIVA pada Kamis (25/4/2024).
Poppy menyebut bahwa Chika bukanlah sosok yang mengetahui tentang rokok elektronik yang digunakan mengandung narkoba. “Dia juga gak tau pod isinya seperti itu,” lanjutnya. Poppy juga membantah bahwa Chika menggunakan narkoba sudah setahun.
Menurutnya hal tersebut tidak benar, ia mengaku mengetahui sifat anaknya. “Itu gak bener. Enggak pernah makanya saya merasa kayak gimana, karena saya tau anak saya,” tegasnya.
Keyakinan Poppy bahwa anaknya tidak melakukan hal yang buruk lantaran Chika sering memberitahunya jika akan pergi keluar rumah. Ia juga mengaku mengetahui lingkungan pertemanan Chika. “Selalu dikenalkan karena saya selalu tanya kalau mau izin,” ucap Poppy
Sumber: tvOne