Jakarta Bangun 5 Lapangan Berstandar FIFA, Anies Baswedan: Semuanya Gratis untuk Rakyat

Jakarta Bangun 5 Lapangan Berstandar FIFA, Anies Baswedan: Semuanya Gratis untuk Rakyat

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO -Jakarta akan punya lima lapangan sepak bola berstandar FIFA di tengah perkampungan warga Jakarta.

Dari 5 lapangan sepak bola itu, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan telah meresmikan lapangan Muara Angke, Jakarta Utara.



"Saya sampaikan kepada seluruh jajaran tempat ini standarnya standar rumput FIFA tapi tidak boleh berbayar," kata Anies diberitakan Kantor Berita RMOLJakarta, Sabtu (22/1).

Menurut Anies, ada tiga alasan yang menjadi dasar keputusannya untuk menggratiskan biaya lapangan untuk warga.

Pertama, agar setiap klub di Jakarta dapat bermain di lapangan dengan kualitas baik dan tidak berbayar.

Kedua, membuat warga yang kurang mampu dan ingin anaknya bermain sepak bola dengan kualitas terbaik untuk datang ke stadion tanpa memikirkan biaya.

"Anak-anak itu boleh saja lahir dan besar yang secara sosial ekonomi amat terbatas, tapi mereka punya kesempatan untuk bermain sepak bola di tempat yang fasilitasnya kelas dunia," kata Anies.

Anies berharap bibit- bibit pemain muda berbakat muncul dari Jakarta usai bermain di lapangan tersebut.

"Harapannya suatu saat kita punya generasi baru yang berada di sepak bola yang punya kualitas lebih baik," kata Anies.

Ketiga, Anies ingin lapangan menjadi tuang ketiga yang bisa dijadikan ruang interaksi antar warga.

Tentu ini menimbulkan kesetaraan bagi seluruh warga yang tinggal di Jakarta tanpa membeda-bedakan kelas ekonomi dan sosial. (RMOL)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita