Mulai Besok, Jalan Adi Sucipto Solo Ditutup Selama PPKM Darurat

Mulai Besok, Jalan Adi Sucipto Solo Ditutup Selama PPKM Darurat

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Jumlah ruas jalan yang ditutup selama penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di Kota Solo, Jawa Tengah, bertambah. 

Penutupan tahap keempat dilakukan di ruas jalan Adi Sucipto, mulai dari Tugu Wisnu hingga Tugu Makutho dan berlaku malam ini pukul 00.00 WIB.

Tetapi, untuk penutupan kali ini hanya dilakukan satu arah saja yakni dari arah barat atau mau masuk ke Solo. Sehingga bagi pengendara yang akan mengarah ke barat atau luar Solo masih tetap bisa lewat seperti biasa.

"Dari arah Solo ke Colomadu saat ini masih normal, yang ditutup dari arah barat. Jadi hanya satu arah saja yang ditutup," kata Wakasat Lantas Polresta Solo AKP Sutoyo kepada detikcom, Kamis (15/7/2021).

Penutupan jalan ini akan diberlakukan selama 24 jam penuh hingga masa penerapan PPKM Darurat rampung 20 Juli mendatang.

"Masa berlaku penutupan jalan 24 jam sampai tanggal 20 Juli," ucapnya.

Sebelumnya, Satlantas juga sudah melakukan penutupan Jalan Sutan Syahrir mulai dari simpang tiga apotek Widuran sampai simpang empat Pasar Legi.

"Jam 12.00 WIB sampai dengan 15.00 WIB masih diizinkan bongkar muat beras dan gula pasir," urainya.

Dengan penutupan ini, maka total ada delapan ruas jalan yang ditutup. Sebelumnya yakni Jalan Slamet Riyadi, Jalan Piere Tendean, Jalan Yos Sudarso, Jalan Gatot Subroto, Jalan Urip Sumoharjo, Jalan Sutan Syahrir dan Jalan Adi Sucipto.(detik)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita