Daftar 9 Aplikasi Android yang Bisa Curi Password Facebook

Daftar 9 Aplikasi Android yang Bisa Curi Password Facebook

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Sebanyak sembilan aplikasi Android yang telah diunduh lebih dari 5,8 juta kali dituding telah mencuri data pribadi para pengguna Facebook, termasuk di antaranya password dan nama akun. Aplikasi-aplikasi itu kini telah dihapus oleh dari Google Play Store.

Daftar 9 aplikasi itu adalah:

  1.   Processing Photo
  2.     App Lock Keep
  3.     Rubbish Cleaner
  4.     Horoscope Daily
  5.     Horoscope Pi
  6.     App Lock Manager
  7.     Locket Master
  8.     Inwell Fitness
  9.     PIP Photo

Perusahaan keamanan siber, Doctor Web mengatakan sembilan aplikasi Android di atas akan merayu pengguna untuk mendaftar menggunakan akun Facebook, mencuri password serta data lain dari akun tersebut, dan menjualnya ke penipu.

Aplikasi-aplikasi itu sendiri berfungsi normal dan bisa digunakan dengan baik. Sehingga para pengguna atau korban percaya dengan aplikasi-aplikasi tersebut.

"Analisis terhadap program-program jahat ini menunjukkan bahwa mereka sema memiliki setting untuk mencuri password dan informasi terkait login akun Facebook," terang Doctor Web seperti dilansir dari PCMag.

Doctor Web menyarankan pengguna Android untuk mengunduh aplikasi dari developer-developer yang bisa dipercaya agar tidak menjadi korban pencurian data pribadi.

Google sendiri langsung menghapus aplikasi-aplikasi tersebut dan melarang developernya untuk menjajakan aplikasi mereka di Google Play Store di masa depan. Langkah itu diambil Google setelah menerima laporan dari Doctor Web.

Ars Technica reported that Google banned the developers of these apps from the Play Store after Doctor Web contacted it. That might not be enough to stop them from attempting the scheme again, however, because they can sign up for new developer accounts for just $25.[sc]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita