Bukan Luhut, Jokowi Harusnya Tunjuk Menteri Triumvirat Untuk Pimpin Penanganan Covid-19

Bukan Luhut, Jokowi Harusnya Tunjuk Menteri Triumvirat Untuk Pimpin Penanganan Covid-19

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Presiden Joko Widodo seharusnya lebih memaksimalkan Menteri Triumvirat dibanding menunjuk Luhut Binsar Pandjaitan lagi untuk memimpin kebijakan dalam penanganan pandemi Covid-19.

"Kenapa kok tidak mempercayakan kepada Prabowo Subianto yang kita tahu selain ia Menhan yang sangat bersinggungan dengan persoalan ketahanan dalam negeri, Prabowo juga merupakan Menteri Triumvirat Jokowi?" ujar pakar politik dan hukum Universitas Nasional (Unas), Saiful Anam, kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (9/7).

Padahal, kata Saiful, Menteri Triumvirat merupakan jajaran menteri yang menurut konstitusi sewaktu-waktu dapat menggantikan Presiden dan Wakil Presiden jika berhalangan tetap.

"Untuk itu mestinya Jokowi lebih memaksimalkan Menteri Triumvirat yakni Menteri Pertahanan, Menteri Dalam Negeri, dan Menteri Luar Negeri," jelas Saiful.

Apalagi Jokowi dinilai akan gagal menjadi King Maker jika Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marinves), Luhut Binsar Pandjaitan, gagal dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat untuk menangani pandemi Covid-19.

"Kalau kemudian PPKM Darurat ini gagal dilaksanakan, maka tentu ini akan menjadi batu sandungan bagi Jokowi untuk menjadi King Maker pada 2024 mendatang," pungkas Saiful. [rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita