Korban Tewas Kecelakaan Maut di Sumedang Jadi 27 Orang

Korban Tewas Kecelakaan Maut di Sumedang Jadi 27 Orang

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Petugas berhasil melakukan evakuasi korban kecelakaan maut di Sumedang. Total ada 27 orang tewas dalam kecelakaan tersebut.

Kasi Ops Basarnas Bandung Supriono mengatakan korban terakhir berhasil dievakuasi, Kamis (11/3/2021) pukul 07.40 WIB. Korban kecelakaan terakhir ini berjenis kelamin laki-laki.

"Allhamdulilah kami bersama petugas gabungan berhasil mengevakuasi korban yang terakhir," katanya Supriono saat ditemui dilokasi Kamis (11/3/2021).

Dia menyebut korban tewas dalam kecelakaan maut yang berhasil dievakuasi sebanyak 27 orang. Sementara 39 orang lainnya selama dan tengah dalam perawatan di RSUD Sumedang.

"Selamat 39 orang, meninggal 27 orang," ucapnya.

Setelah berhasil mengevakuasi korban, pihaknya akan mengangkat badan bus. Alat berat akan digunakan untuk memudahkan proses evakuasi.

"Kita standby dulu nantinya akan mengangkat badan bus menggunakan crane," katanya.

Seperti diketahui Bus Sri Padmi Kencana ini sedang mengangkut 66 penumpang yang pada saat itu sedang menuju jalan pulang ke Subang. Bus sebelumnya mengangkut rombongan peziarah sebelum terjadinya kecelakaan di Tanjakan Cae, Wado Kabupaten Sumedang.(dtk)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita