Jakarta PSBB Lagi, Penukaran Uang Rp 75.000 Jalan Terus

Jakarta PSBB Lagi, Penukaran Uang Rp 75.000 Jalan Terus

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Bank Indonesia (BI) menyebut proses penukaran uang khusus kemerdekaan Rp 75.000 masih tetap berjalan meskipun pembatasan sosial berskala besar (PSBB) Jakarta dilakukan.
Kepala Departemen Pengelolaan Uang BI Marlison Hakim mengatakan penukaran ini tetap menggunakan protokol kesehatan yang ketat dan sesuai standar.

"Penukaran UPK tetap berjalan, penukaran uang termasuk UPK 75 ini adalah bagian dari tugas BI dalam pengedaran uang yang dikecualikan dalam PSBB," kata Marlison saat dihubungi detikcom, Jumat (11/9/2020).

Dia mengungkapkan proses penukaran ini seperti penukaran yang dijalankan selama ini.

"Dalam pelaksanaannya kita menerapkan protokol kesehatan sesuai standar, sebagaimana yang sudah dijalankan selama ini," ujar dia.

Marlison menyampaikan dalam pengedaran uang di Bank Indonesia yang sudah berjalan adalah layanan setoran dan bayaran dengan perbankan, layanan klarifikasi uang palsu.

Memang untuk penukaran UPK 75 ini BI menerapkan protokol COVID yang ketat untuk para penukar. Misalnya memberikan jadwal penukaran agar tidak terjadi penumpukan pada hari tersebut.

Penukar wajib menggunakan masker saat masuk ke dalam tempat penukaran.(dtk)

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA