Anies Ungkap Pesan 'Pamitan' Sekda DKI Saefullah Saat Paripurna DPRD

Anies Ungkap Pesan 'Pamitan' Sekda DKI Saefullah Saat Paripurna DPRD

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengungkapkan pesan singkat yang dikirimkan Sekda DKI, Saefullah saat rapat paripurna DPRD pada 7 September lalu. Anies mengatakan Saefullah pamit dan meninggalkan rapat karena tak enak badan.

"Hari Senin minggu yang lalu di tengah sidang paripurna DPRD, bapak Saefullah mengirimkan sebuah teks 'Pak Gub saya mohon izin pamit karena kurang enak badan" kata Anies saat melepas jenazah Saefullah di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (16/9/2020).

Selama bermitra dengan Saefullah, Anies menyebut almarhum tak pernah mohon izin karena sakit. Anies mengatakan beberapa hari setelah menerima pesan itu, Saefullah harus dirawat hingga akhirnya meninggal dunia karena terpapar Corona.

"Hari Selasa dalam sebuah rapat saya sampaikan, dalam pengalaman kerja saya bekerja sama Pak Sekda tidak pernah beliau izin pamit karena sakit. Hari itu beliau pamit dan beberapa hari kemudian mengalami perawatan, hingga akhirnya Allah yang maha pengasih dan maha penyayang memanggilnya pulang pada pukul 12.55 WIB tadi siang," tuturnya.

Anies mengatakan Saefullah adalah teladan yang baik. Menurutnya Sekda DKI itu dekat dengan semua kelompok usia di Pemprov DKI.

"Kepada kita semua Pak Sekda meninggalkan keteladanan, Pak Sekda meninggalkan kesan yang luar biasa bagi sebagian kita, hampir semua kita, bukan sekedar kolega, bukan sekedar teman kerja, Pak Sekda udah sahabat, dan bagi yang junior sering dipandang sebagai ayah," paparnya.

Kepada jajaran Pemprov DKI, Anies mengingatkan bahwa kerja yang telah dilakukan oleh Saefullah harus terus dilanjutkan. Anies mengatakan Pemrpov harus terus berupaya menangani pandemi Corona.

"Tanggung jawab kita sekarang meneruskan yang telah beliau kerjakan. Meneruskan kebaikan-kebaikan yang telah almarhum torehkan di Balai Kota ini, di Pemporv DKI Jakarta. Sambil kita ingat semua kita satu saat akan mengalami kematian. Kita jalankan amanat ini dengan sebaik-baiknya, kita pegang amanat ini dengan setinggi-tingginya, insyaallah kita akan lindungi, dan doakan seluruh warga Jakarta insyaallah terbebas dari wabah COVID," kata dia.

Diketahui, Anies dan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) DKI Jakarta siang tadi menggelar upacara penghormatan terakhir untuk melepas jenazah Saefullah. Tampak Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi, Wakil Ketua DPRD DKI M Taufik, dan Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria. (*)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita