PSBB Transisi, KRL Tambah Jam Operasional Hingga 892 Perjalanan, tapi Penumpang Dibatasi Segini Jumlahnya

PSBB Transisi, KRL Tambah Jam Operasional Hingga 892 Perjalanan, tapi Penumpang Dibatasi Segini Jumlahnya

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) menambah jam operasional KRL mulai hari ini, Jumat (5/6).

Perpanjangan operasional dilakukan seiring Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengumumkan masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tahap transisi.

Perjalanan Commuter Line VP Corporate Communications PT KCI, Anne Purba menjelaskan, KRL akan kembali beroperasi mulai pukul 04.00 hingga 20.00 Wib.

“Dalam operasional di masa PSBB transisi ini, PT KCI akan mengoperasikan 892 perjalanan KRL,” ungkap Anne dalam keterangannya pada Jumat (5/6).

Jumlah ini bertambah dari masa PSBB sebelumnya yang hanya 784 perjalanan KRL setiap harinya. Selanjutnya untuk jumlah rangkaian yang beroperasi pun masih tetap, yaitu 88 rangkaian per hari.

Pada masa PSBB transisi ini, jumlah penumpang setiap gerbong dibatasi sebanyak 50 persen dari jumlah normal.

Dengan jam operasional yang sudah diperpanjang, PT KCI mengajak para pengguna KRL untuk semakin disiplin mengikuti aturan yang telah ditetapkan.

“Disiplin dan gotong royong sangat diperlukan agar kita bisa melawan penyebaran virus ini,” ujar Anne Purba.[psid]

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA