PAN soal Anies Tutup Sekolah Tangkal Corona: Penyelamatan Jiwa Lebih Utama

PAN soal Anies Tutup Sekolah Tangkal Corona: Penyelamatan Jiwa Lebih Utama

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Fraksi PAN DPRD DKI Jakarta sepakat dengan keputusan Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan yang menutup sementara sekolah untuk menangkal penyebaran virus Corona (COVID-19). Sebab, anak dinilai menjadi media penularan virus tersebut.

"Sudah tepat. Anak-anak memang jarang kena COVID-19, tapi berpotensi jadi carrier (pembawa) virus. Penutupan sekolah sebagai upaya membatasi penyebaran virus," kata Sekretaris Fraksi PAN DPRD DKI, Oman Rahman Rakinda kepada wartawan, Sabtu (14/3/2020) malam.

Oman mengatakan Dinas Pendidikan DKI Jakarta hingga para orang tua siswa harus siap dengan kondisi seperti saat ini. Sebab, menurutnya keputusan menutup sementara sekolah untuk menyelamatkan warga Jakarta.

"Dinasnya siap, mudah-mudahan guru dan siswa dan orang tua bisa menyesuaikan. Siap atau tidak, penyelamatan jiwa lebih utama," ujar Oman.

Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta memutuskan menutup sementara kegiatan mengajar di lingkungan sekolah. Proses belajar mengajar siswa dilakukan jarak jauh.

"Menutup semua sekolah di lingkungan Pemprov DKI Jakarta dan akan melakukan proses belajar mengajar melalui metode jarak jauh," kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, di Balai Kota, Jakarta, Sabtu (14/3).(dtk)

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA