Makin Panas, Timses Jokowi-Maruf Berencana Laporkan Andi Arief soal Cuitan 'Faksi Setan'

Makin Panas, Timses Jokowi-Maruf Berencana Laporkan Andi Arief soal Cuitan 'Faksi Setan'

Gelora Media
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Direktur Hukum dan Advokasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Ade Irfan Pulungan berencana melaporkan Wakil Sekjen Partai Demokrat Andi Arief ke polisi atas twitnya yang menyatakan ada faksi setan di rezim Presiden Joko Widodo.

Dalam twitnya, Andi Arief menyebut faksi setan itu dipimpin Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto.

Irfan menilai twit itu bermuatan penghinaan.

"Itu kan persoalan menghina di ruang publik. Apa motivasi dia menyampaikan itu?" ujar Irfan di Posko Cemara, Menteng, Jakarta, Rabu (9/1/2019).

Ia pun meminta Andi Arief tak hanya mengeluarkan pernyataan di media sosial, tetapi juga hadir bila dipanggil polisi untuk dimintai keterangan terkait proses hukum.

Misalnya, dalam kasus hoaks surat suara tercoblos.

Ade menyayangkan Andi Arief yang kerap menyampaikan pernyataan di media sosial namun tak pernah mempertanggungjawabkannya.

"Tentang mahar kardus ke PKS dan ke PAN yang dia bilang punya data sampai hari ini saja dia tidak bisa buktikan. Ini jadi pertanyaan kita juga gitu. Kalau dia punya data ya buktikan dong, buktikan di Bawaslu," ucap Irfan.

"Dia selalu begitu kan. Ketika dikembangkan dalam proses hukum, dia ngeles. Buktikan dong. Kalau misalnya dipanggil ya datang, kalau diperiksa kan belum tentu jadi tersangka. Kenapa harus khawatir?" lanjut dia.

Sebelumnya, Andi Arief sempat menyebut adanya faksi setan di rezim Jokowi dalam twit di akun twitter pribadinya.

"Di dalam rejim Jokowi ini ada faksi setan. Misalnya Sekjen PDI-P Hasto dan kawan-kawan. Jangan lupakan bagaimana Hasto ini operasi melumpuhkan KPK lewat Abraham Samad," kata Andi Arief melalui akun twitternya.



BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita