Kuasai Basis Merah, Prabowo-Sandi Pindahkan Markas Perjuangan dari Jakarta ke Jawa Tengah

Kuasai Basis Merah, Prabowo-Sandi Pindahkan Markas Perjuangan dari Jakarta ke Jawa Tengah

Gelora Media
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno membenarkan terkait rencana pemindahan markas perjuangan Prabowo-Sandi dari Jakarta ke Jawa Tengah. Sandi mengatakan kepindahan itu nantinya akan mulai efektif untuk 120 hari terakhir jelang pemilu pada 17 April mendatang.

"Ya saya diminta oleh para relawan di Jawa Tengah Untuk memindahkan untuk 120 hari terakhir dari kampanye ke Jawa Tengah. Saya nyatakan siap," ujar Sandiaga Uno di GOR Bulungan Jakarta Selatan, Sabtu (8/12).

Opsi itu dipilih, karena menurutnya hal itu nantinya akan jauh lebih memudahkannya untuk menyapa masyarakat yang berada di pelosok Jawa Tengah.

"Buat saya yang terpenting itu adalah kita bisa menyapa masyarakat di pelosok-pelosok Jawa dan kalau dari Jakarta susah sekali pergerakan. Jadi saya lagi rencana mencari beberapa tempat yang bisa kita jadikan posko yang memudahkan mobilisasi kita selama 120 hari lagi di Jawa Tengah," ucap Sandi.

Hal itu dilakukan Sandi karena berkaca pada hasil survei internalnya di Jawa Tengah. Oleh karena itu Sandi mengharapkan nantinya dengan adanya posko di Jawa tengah, dapat mengerek sedikit demi sedikit suara untuk pasangan nomor urut 02.

"Jawa Tengah ini kita mengharapkan hasil yang baik buat pasangan calon Prabowo Sandi karena kita ingin tingkat keterpilihan kita meningkat," sambungnya.

"Selama 2014 kemarin cukup rendah, baru 2018 ini masyarakat Jawa Tengah inginkan perubahan dan itu ingin kita maintain (pelihara), dan untuk maintain itu perlu untuk menyapa lebih sering lagi di Jawa Tengah," sambungnya.

Tak hanya Jawa Tengah, menurut Sandi nantinya akan ada koordinasi lebih lanjut untuk mendirikan posko serupa di Jawa Timur.

"Mungkin nanti berbagi itu dari Jawa Tengah ke Jawa Timur Pak Prabowo mungkin bisa banyak di Jawa Timur dan kita melakukan koordinasi justru dari daerah karena jauh lebih mudah mobilisasinya kalo dari daerah," kata Sandi.

Sebelumnya terkait pemindahan markas perjuangan itu telah didengungkan Direktur Materi Debat Badan Pemenangan (BPN) Prabowo-Sandi, Sudirman Said saat meresmikan Posko Relawan Prabowo-Sandi di Lebaksiu, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

Di hadapan relawan, Sudirman mengungkapkan cawapres Sandiaga Uno menaruh perhatian khusus untuk Jawa Tengah. Karena itu, mulai Januari 2019, markas perjuangan akan dipindahkan dari Jakarta ke Jawa Tengah. Alasan lain, Jawa Tengah dianggap merupakan provinsi penting yang harus dimenangkan Prabowo-Sandi. "Kemenangan di Jateng besar pengaruhnya secara nasional," kata Sudirman di lokasi, dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (8/12).

Jateng selama ini dikenal sebagai basis merah (PDIP). Namun pada Pilgub kemarin, Sudirman Said secara mengejutkan mampu meraih suara yang cukup signifikan di Jateng. [kumparan]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita