FNJ Diduga Ngamar bareng Wawan, Begini kata Mantan Manajer

FNJ Diduga Ngamar bareng Wawan, Begini kata Mantan Manajer

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Pesinetron Faye Nicole Jones alias FNJ disebut-sebut menjadi teman ngamar terpidana kasus korupsi, Tubagus Chaeri Wardhana alias Wawan. Hal itu terungkap dari dakwaan terhadap terdakwa eks Kalapas Sukamiskin Wahid Husen yang dibacakan di Pengadilan Negeri (PN) Bandung, Rabu (5/12) lalu.

Dalam dakwaan disebut Wawan memberikan uang sogokan kepada terdakwa Wahid untuk kemudahan perizinan keluar dari Lapas bahkan hingga nginap di hotel bersama teman perempuannya.

Suami Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany ini diketahui menginap di Hotel Hilton Bandung selama dua hari. Keberadaan Wawan dan teman nginapnya tersebut diketahui melalui CCTV yang diambil pada Juli 2018.

Belakangan, nama bintang film televisi (FTV) berinisial FNJ muncul dan diduga sebagai teman nginap Wawan tersebut.

Tim JawaPos sempat mencoba menghubungi Baets Management, manajemen yang menaungi FNJ guna mengonfirmasi kabar yang beredar tersebut.

Sayang, FNJ diketahui sudah keluar dari manajemen lamanya sejak 2014 lalu. "Udah tidak bergabung dari tahun 2014 dan sudah enggak ada komunikasi," ungkap Baetz.

Meski begitu, Baetz menyangsikan kabar FNJ ngamar dengan Wawan. Menurutnya, FNJ adalah sosok yang polos, bahkan berdandan pun tidak bisa.

"Kaget aja nggak percaya dan bertanya-tanya apakah inisial FNJ itu bener dia atau bukan. Soalnya, dulu yang saya kenal pas bernaung di Baetz Management, pasang alis aja enggak bisa dan masih polos. Terakhir ketemu tahun 2015-an kurang lebih," ungkap Baetz.

Dihimpun dari berbagai sumber, FNJ diketahui baru berusia 19 tahun. Dia lahir di Berlin, Jerman dan mulai merintis karirnya sejak berusia 14 tahun. Sejumlah sinetron dan FTV yang pernah dibintanginya. Di antaranya, Diam-Diam Suka, Jomblo Pasti Berlalu, Pangeran Tanah Abang Penggusur Mantan dan beberapa lainnya.

Selain itu, Faye juga pernah bermain di film layar lebar pada tahun 2016 sebagai pemain pendukung di film 2 Batas Waktu. [jpnn]

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA