Kata Floyd Mayweather soal Tantangan Bertarung dari Khabib Nurmagomedov: Datanglah ke Duniaku!

Kata Floyd Mayweather soal Tantangan Bertarung dari Khabib Nurmagomedov: Datanglah ke Duniaku!

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Petinju juara dunia, Floyd Mayweather mengatakan kepada petarung UFC, Khabib Nurmagomedov untuk mendatangi dunianya yang maksudnya adalah ring tinju Las Vegas.

Floyd Mayweather mengatakan pertarungannya dengan Khabib Nurmagomedov akan segera digelar dan akan membuatnya lebih menguntungkan dari pertarungannya dengan Conor McGregor.

Dilansir Tribunnews.com dari BBC pada Kamis (18/10/2018), pada Agustus 2017, Mayweather mengalahkan McGregor dan menghasilkan lebih dari 450 juta Poundsterling dan membuatnya mendapatkan 210 juta Poundsterling.

Usai Khabib mengalahkan McGregor, ia menantang Mayweather untuk bertarung.

"Ketika saya menghadapi Khabib, tentu saja saya mendapatkan bayaran sembilan digit," kata Mayweather.

"Lebih dari perkelahian McGregor. Mungkin 100 juta Dollar lagi, saya akan memperkirakan antara 110 juta Dollar sampai 200 juta Dollar," tambahnya.

Nurmagomedov memperpanjang rekor tak terkalahkannya menjadi 27-0 setelah mengalahkan McGregor pada 6 Oktober 2018 silam.

Tetapi petinju yang ia tantang juga memiliki rekor yang luar biasa 50-0 tampa kalah dan mengatakan pertarungan antara keduanya akan terjadi di ring tinju.

"Kami akan bertarung. Saya jadi bos untuk diri saya sendiri, jadi saya tidak bisa mengatakan apa yang akan terjadi pada Khabib nantinya, tapi saya harap hal itu bisa terjadi,"

"Saya Floyd Mayweather. Saya side A, Anda menantang, Anda datang ke dunia saya," kata Mayweather kepada TMZ.

"Saya tidak tahu ada petarung lain yang telah melampaui kemampuan saya. Saya belum pernah bertemu dengan petarung yang bisa menghasilkan uang sebanyak saya, jadi dia menantang, datanglah ke dunia saya, dan buat hal itu terjadi," tambahnya.

Namun, Mayweather memeringatkan petarung Rusia ini tidak mengulangi kericuhan yang terjadi saat bertarung melawan McGregor.

"Tentu saja kita sudah tahu Vegas adalah kota petarung dan setelah bertarung Anda harus menunjukkan sikap profesionalitasmu. Tidak hanya di dalam ring, namun juga di luar ring," kata Mayweather.

Sebelumnya, diketahui Khabib menantang Floyd Mayweather untuk berduel dan langsung ditanggapi.

Khabib menantang, pasalnya ia merasa hanya ada satu raja dalam belantara dan saatnya menentukan siapa yang lebih baik dan layak untuk menjadi raja.

Namun, Khabib tampaknya tidak ingin bertanding lagi di Las Vegas karena bayarannya dari pertarungan melawan McGregor belum ia dapatkan hingga sekarang.

Diketahui, Komisi Olahraga Nevada menahan bayaran Khabib selama penyelidikan atas kerusuhannya dengan McGregor.

"Tapi jangan di Vegas, karena mereka tidak memberi bayaranku," tulis Khabib Nurmagomedov kepada Mayweather melalui akun Instagram-nya. [tribun]

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA