Demo Protes IMF-World Bank, Sebut Jokowi Anti Rakyat Miskin

Demo Protes IMF-World Bank, Sebut Jokowi Anti Rakyat Miskin

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO -  Puluhan aktivis mahasiswa menggelar aksi unjuk rasa di depan Markas Polda Bali. Aktivis yang menamakan diri People Global Comference Against IMF-World Bank itu memprotes kebijakan yang membatasi aktivitas publik sepanjang gelaran Annual Meeting IMF-World Bank 2018 di Nusa Dua, Bali, berlangsung.

Aksi yang digelar pukul 09.30 WITA itu dimulai dengan long march dari Kantor LBH Bali. Koordinator aksi, Dimas menuturkan, aksi demonstrasi untuk memprotes kebijakan penghalangan aktivitas publik tersebut.

Sempat terjadi ketegangan antara demonstran dengan pihak kepolisian yang meminta mereka menggeser titik demonstrasinya. Namun mahasiswa tetap bertahan di lokasi.

Ada tiga tuntutan yang mereka sampaikan. Pertama, mereka meminta agar dihentikan kebijakan dan regulasi yang memberangus serta mengekang hak rakyat atas kebebasan berkumpul, berekspresi, berorganisasi dan mengemukakan pendapat, khususnya dalam rangka menyikapi pertemuan tahunan IMF-World Bank di Bali.

Kedua, cabut surat Polda Bali nomor B/8012/IX/YAN.2.12/2018/Dit Intelkam. Ketiga, berikan jaminan perlindungan atas pelaksanaan kegiatan masyarakat sipil dalam rangka merespon pertemuan tahunan IMF-World Bank sebagai bentuk penegakan demokrasi.

Dalam aksinya, mereka juga membawa sejumlah atribut dan meneriakkan yel-yel seperti 'Jokowi-JK Boneka Amerika', 'Jokowi-JK Rezim Anti-rakyat, Anti-demokrasi, Anti-rakyat miskin', Jokowi Fasis' dan sejumlah yel-yel lainnya.

Guna merespons aksi ini, sebagian perwakilan pengujuk rasa diterima untuk berdikusi. Sementara masa lainnya tetap menggelar aksi di depan Mapolda Bali. [viva]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita