Sandi Ingin Ajak Mahfud MD Masuk ke Tim Pemenangan

Sandi Ingin Ajak Mahfud MD Masuk ke Tim Pemenangan

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Tim pemenangan pasangan bakal capres-cawapres Prabowo-Sandi telah menggodok nama sejumlah tokoh untuk dimasukkan ke struktur tim pemenangan. Beberapa nama seperti Rizal Ramli dan juga Sudirman Said kuat diberitakan masuk jajaran tim pemenangan Prabowo-Sandi.

Selain kedua nama tersebut, ada nama lainnya yang juga berpeluang masuk ke tim pemenangan Prabowo-Sandi. Nama tersebut yaitu mantan Ketua Mahkamah Konstitusi, Mahfud MD.

Ketika dimintai konfirmasi terkait hal ini, bakal calon Wakil Presiden Sandiaga Salahudin Uno tidak menampiknya. Mahfud merupakan salah satu putra terbaik bangsa dan Sandi berharap agar dia masuk dalam pemenangannya.

"Ya tentunya kami ingin putra-putri terbaik bangsa bisa gabung tanpa ada paksaan. Kami ajak mereka sama-sama memikirkan bangsa kita. Ini yang terjadi sampai menunggu penetapan," kata Sandi di kompleks Widya Chandra, Kamis petang, 6 September 2018.

Menurut Sandi, siapapun tokoh yang akan terlibat dan masuk tim pemenangan Prabowo-Sandi, harus dengan atas keinginannya sendiri tanpa ada unsur paksaan. Sejauh ini, Sandi mengaku belum menemui secara langsung Mahfud MD untuk mengajak bergabung.

"Secara pribadi belum ketemu, tapi mungkin ada teman mitra koalisi yang ketemu langsung," ujarnya.

Sampai saat ini, tim pemenangan untuk Prabowo-Sandi masih belum diumumkan secara resmi. Namun dari informasi yang beredar, ketua tim pemenangan koalisi Prabowo-Sandi ini akan dipimpin oleh mantan Panglima TNI Jenderal (purn) Djoko Santoso.

"Sudah disampaikan mengatakan menerima sosok itu (Djoko Santoso) tapi saya tidak mau mendahului. Dalam waktu dekat kita ingin mengisi dengan semua elemen masyarakat, kami enggak ingin tergesa-gesa," ujarnya. [viva]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita