Polri Waspadai Gejolak Akibat Anjloknya Rupiah

Polri Waspadai Gejolak Akibat Anjloknya Rupiah

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO -  Potensi adanya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terhadap anjloknya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat bisa saja terjadi.

Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Dedi Prasetyo, mengatakan semua potensi pasti ada yang tentunya akan dikaji komperhensif dan mendalam.

"Ya semua potensi pasti ada. Dan potensi itu akan kita kaji secara mendalam dulu, potensi-potensi yang paling kemungkinan bisa terjadi itu apa kita harus dalami dulu secara komperhensif," kata Dedi di Mebes Polri, Jakarta, Selasa (4/9).

Misalnya, sambung Dedi, Polri pasti akan melihat dan mengawasi bagian-bagian apa yang rentan yang dianggap membahayakan dampak dari merosotnya rupiah terhadap dolar.

Selain mengkaji kemungkinan adanya potensi gangguan keamanan, mantan Wakapolda Kalimantan Tengah ini menegaskan, Mabes Polri telah memerintahkan kepada para Kapolda agar melakukan langkah-langkah antisipasi.

Antisipasi tersebut, khususnya terhadap harga-harga bahan pokok atau barang lainya yang terkena dampak kenaikan nilai tukar rupiah terhadap dolar.

"Mungkin kalau misalnya impact dari fluktuasi nilai tukar ada kenaikan harga-harga tertentu itu kita antisipasi dengan seksama," demikian Dedi. [rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita