PAN Sesalkan Kalimat Tauhid di Video Pengeroyokan Suporter Persija

PAN Sesalkan Kalimat Tauhid di Video Pengeroyokan Suporter Persija

Gelora News
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Partai Amanat Nasional (PAN) menyesalkan insiden pengeroyokan yang menewaskan suporter Persija Jakarta, Haringga Sirila oleh oknum suporter klub Persib Bandung di Stadion GBLA, Bandung, Minggu siang.

Sekjen PAN, Eddy Soeparno menyebut kejadian tersebut harus menjadi perhatian bersama dan menjadi media introspeksi uapaya tidak kembali terulang.

"Kita semua berkabung dan marah dengan peristiwa ini. Ini adalah tragedi kemanusiaan," ujar Eddy di Jakarta, Selasa (25/9).

Eddy pun turut menyesalkan dalam video pengeroyokan yang viral di media sosial menampakan kalimat-kalimat tauhid, yang seolah mengiringi hilangnya nyawa Haringga pada pengeroyokan tersebut.

"Membawa-bawa simbol agama, apalagi kalimat tauhid tidak dibenarkan dalam peristiwa semacam ini. Tindakan mengedit dan menambahkan suara kalimat tauhid dalam video tragedi pengeroyokan suporter Persija ini benar-benar tindakan tercela,"paparnya.

Dia menitipkan pesan kepada suporter Persija lainnya untuk mendoakan mendiang Haringga dan menghindari aksi balas dendam. Untuk persoalan hukum, semua harus dipercayakan kepada aprat berwenang.

"Kepada masyarakat kita harapkan untuk menahan diri, tidak mengambil tindakan main hakim dan mengedepankan hukum di atas segalanya," pungkasnya. [rmol]

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA