Bentrok Antar-Ormas Menjalar ke Depok, Tiga Orang Ambruk Dibacok

Bentrok Antar-Ormas Menjalar ke Depok, Tiga Orang Ambruk Dibacok

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Perkelahian antar organisasi masyarakat (ormas) mulai menjalar ke wilayah Depok, Jawa Barat. Akibat bentrokan tersebut, tiga orang terpaksa dilarikan ke rumah sakit akibat terkena sabetan senjata tajam, Sabtu 15 September 2018. 

Data yang berhasil dihimpun VIVA menyebutkan, peristiwa itu terjadi di Jalan Ibnu Armah Kelurahan Pangkalan Jati Baru, Kecamatan Cinere, Depok. Diduga pemicu keributan dua ormas itu terjadi hanya karena salah satu kelompok ormas memasang bendera ormasnya di tiang portal samping minimarket di Jalan Ibnu.

Kubu lawan yang melihat hal itu tak terima. Alhasil, aksi adu mulut yang terjadi pada kedua kelompok itu pun akhirnya berujung pada aksi saling serang menggunakan senjata tajam. 

Atas kejadian ini ada tiga korban yang terkena bacok yakni Dedi di punggung bagian kiri, Oji luka di tangan kanan, dan M Sukri luka di bagian tubuhnya. Mereka telah mendapatkan perawatan di salah satu klinik pengobatan di Kecamatan Cinere.

Kapolresta Depok, Komisaris Besar Didik Sugiyarto, membenarkan adanya peristiwa itu. Kemudian polisi juga telah berhasil mengamankan sejumlah terduga pelaku yang terlibat bentrokan. Namun demikian, Didik enggan berkomentar banyak dengan dalih kasusnya masih dalam penyelidikan.

"Nanti saja jika sudah semua tertangani akan kami sampaikan," katanya singkat. [viva]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita