PKS Duga Gatot Nurmantyo Jadi Ketua Timses Jokowi-Ma'ruf

PKS Duga Gatot Nurmantyo Jadi Ketua Timses Jokowi-Ma'ruf

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin masih misterius. PKS menduga jabatan itu akan diisi eks Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo untuk menyaingi Djoko Santoso, yang jadi ketua timses Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

"Nanti di sana jangan-jangan Pak Gatot," kata anggota Majelis Syuro PKS Aboe Bakar Al Habsyi di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (21/8/2018).

Aboe Bakar kemudian berkomentar soal sosok Djoko yang kabarnya telah ditunjuk Prabowo jadi ketua timses. Menurut dia, Djoko merupakan sosok yang tepat. 

"Cocok, jenderal bintang 4 kan. Baguslah," ujarnya.

Sementara itu, soal struktur timses Prabowo-Sandi, Aboe Bakar belum mau bicara. Ia mengatakan timses akan diumumkan pada waktu yang tepat.

"Semua ini akan benar kalau sudah diumumkan. Jadi biarkan saja semua beredar," sebut Aboe Bakar.

Koalisi Indonesia Kerja (KIK) telah mendaftarkan TKN Jokowi-Ma'ruf ke KPU, Senin (20/8). Nama ketua TKN masih dikosongkan lantaran masih menunggu keputusan Jokowi. [dtk]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita