PAN Ikhlas Sandiaga Dampingi Prabowo

PAN Ikhlas Sandiaga Dampingi Prabowo

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Rakernas ke IV Partai Amanat Nasional menyepakati dukungan pada Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto sebagai capres dengan syarat dua nama prioritas dijadikan cawapres.

Wakil Ketua Umum PAN, Hanafi Rais menyebut dua nama prioritas itu adalah Zulkifli Hasan dan tokoh agama, Abdul Somad.

"Jadi nama-nama tersebut sudah disampaikan secara terbuka. Dan inilah sikap partai Amanat Nasional," ujar Hanafi di Kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta, Kamis (9/8).

Hanafi menyebutkan memang sangat mungkin terjadi dinamika terhadap dua nama tersebut. Meski terjadi desas-desus Prabowo berdampingan dengan Wakil Gubernur DKI Jakarta.

"Kalau pun nanti yang terjadi adalah nama lain, misalnya mas Sandiaga Uno atau kemungkinan putusan yang lain. Yang menentukan maka tentu itu menjadi hak veto yang dimiliki oleh ketua umum kita," jelasnya.

Meski begitu, kata Hanafi, jika memang Sandi menjadi nama yang dipilih Prabowo. Maka PAN akan ikhlas menerima keputusan itu sebagai jalan perjuangan.

"Itu yang menjadi keikhlasan kita untuk sama-sama berjuang dalam koalisi ini," tukasnya. [rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita