Waduh, Sidak Pasar Swalayan Bukittinggi, BBPOM Padang Temukan 145 Kaleng Sarden Isi Cacing

Waduh, Sidak Pasar Swalayan Bukittinggi, BBPOM Padang Temukan 145 Kaleng Sarden Isi Cacing

Gelora Media
facebook twitter whatsapp
www.gelora.co - Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Padang, Sumatera Barat menyisir sejumlah swalayan dan mini market di kota Bukittinggi, Senin (2/4). Hal itu dilakukan guna memburu produk ikan kaleng kemasan yang marak diduga mengandung cacing.

"Dari hasil sementara kita menemukan sebanyak 145 kaleng makarel merek botan, 18 kaleng merek Gaga, dan 2 kardus merek ABC. Kita temukan di Ramayana," kata Kepala BBPOM Padang, Martin Suhendri.

Dikatakannya, dalam melakukan pemantauan pasar, pihaknya tak lantas langsung melakukan penyitaan. Namun, meminta pihak swalayan atau mini market yang masih menjual produk tersebut untuk menarik barang tersebut ke dalam gudang.

"Setelah itu kita beri label segel BBPOM dan dilarang untuk diedarkan kembali.
Artinya, kami memberikan kesempatan kepada penjual untuk mengembalikan produk yang kami segel itu kepada penyuplai atau distributor mereka," tambahnya.

Martin mengingatkan, agar masyarakat selalu waspada dalam berbelanja terutama dalam memilih ikan sarden kemasan.

"Periksa kemasan, label, izin Edar dan tanggal kedaluwarsa. Pastikan juga kemasannya dalam kondisi utuh, baca informasi pada label, dan pastikan memiliki izin edar dari BPOM RI. Jika masyarakat masih ragu, dapat berkonsultasi dengan petugas kami melalui layanan telepon," tutupnya. (ma)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita