Anak Buah Damin Sada Bawa Golok Kejar Ade Armando ke Kampus UI, Akhirnya Damai di Polres Jaktim, Ini Videonya

Anak Buah Damin Sada Bawa Golok Kejar Ade Armando ke Kampus UI, Akhirnya Damai di Polres Jaktim, Ini Videonya

Gelora News
facebook twitter whatsapp

Pertemuan Ade Armando dan Damin Sada di Polres Jaktim

www.gelora.co -  Dosen UI Ade Armando sempat dikejar-kejar oleh anak buah jawara Bekasi, Damin Sada, hingga ke kampus UI karena pernyataan soal azan tak suci.

Ungkapan itu sempat membuat polemik baru pasca puisi Sukmawati yang menuai reaksi dari Umat Islam.

Bahkan Ade sempat dilaporkan juga karena pernyataannya itu.

Aktivis perempuan Nong Darol Mahmada menceritakan kejadian yang menimpa Ade Armando itu yang akhirnya melakukan pertemuan dialogis dengan Damin Sada di kantor Polres Jakarta Timur.

“Jadi ceritanya begini, Damin Sada sang Jawara Bekasi menyesalkan unggahan Ade di FB yang menyebut kumandang azan tidak suci. Itu sebabnya, ia kemudian mengajak Ade ketemu dan hendak meminta penjelasan terkait ucapannya tersebut. Sabtu sebelumnya salah satu anak buah Damin Sada bawa2 golok datang ke kampus UI mencari Ade. Karena Ade ngga ada di kampus maka kemudian dibikinlah pertemuan di kantor Polres ini.” Cerita Nong di akun Instagramnya, Minggu (15/4/2018).

Nong mengungkapkan, dalam kesempatan itu sebenarnya polisi hanya menyediakan tempat diskusi, an tidak ada anggota polisi yang duduk bersama dalam pertemuan itu.

“Tempat ini dianggap yg aman supaya ngga terjadi sesuatu yang ngga diharapkan,” ujarnya.

Damin, lanjut Nong, membuka cerita dengan mengatakan dirinya adalah mantan pemabuk dan sempat menjadi penguasa di Kalijodo. Namun, dunia hitam itu telah ditinggalkannya.

Damin Sada juga mengatakan pertemuan itu agar tidak terjadi kesimpangsiuran informasi dan ingin menjalin silaturahmi dengan Ade Armando.

“Alhamdulillah pertemuan berjalan lancar dan berlangsung akrab dan diselingi canda tawa,” kata dia.

Ade juga membuat perjalanannya menuju pertemuan dengan Damin Sada melalui vlog yang diunggah ke akun Youtube pribadinya.

Berikut video pertemuan Ade Armando dengan Damin Sada.

[psid]

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA