VIRAL Mahasiswi Padang Diduga Dianiaya Pacarnya yang TNI, Begini Kondisinya

VIRAL Mahasiswi Padang Diduga Dianiaya Pacarnya yang TNI, Begini Kondisinya

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Seorang mahasiswi di Padang berinisial AP (24 tahun), mengaku menjadi korban dugaan aksi penganiayaan oleh sang pacar yang diduga oknum TNI.

Kasus itu viral setelah diunggah akun Twitter @dinasrahasiaa baru-baru ini. Dalam postingannya itu, terlampir pula sederet foto korban yang diduga akibat penganiayaan.

Tampak dalam beberapa foto yang beredar itu, mahasiswi yang kuliah di Kota Padang, Sumatera Barat tersebut mengalami sederet luka lebam.

Di antaranya di bagian lengan, kaki, hingga wajah.

"Twitter please do your magic! Mohon bantuannya teman teman Twitter, telah terjadi penganiayaan kepada teman saya yang berinisial AP, wanita usia 24 tahun, yang dilakukan oleh pacarnya yang berinisial S. Si S ini merupakan anggota militer. Semoga teman saya mendapatkan keadilan," tulis keterangan dalam postingan akun Twitter @dinasrahasiaa dikutip siap.viva.co.id pada Minggu, 25 Desember 2023.

Kemudian akun itu menyebut, terduga pelakunya merupakan oknum TNI, yang bertugas di Denpom Padang.

"Menurut informasi korban di Denpom I/4 Padang Kak, Matra angkatan darat. Hari ini mau bikin laporan, korban udah merasa frustasi mau mencari keadilan," tulis akun @dinasrahasiaa.

Lebih lanjut akun tersebut mengungapkan, bahwa korbannya berstatus mahasiswi yang merantau ke Padang, Sumatera Barat. Ia tak memiliki satupun keluarga di daerah tersebut.

"Dia hanya merantau untuk kuliah sendiri ke Sumatera Barat kak, dan engga ada satupun keluarga di Sumatera Barat," tutur @dinasrahasiaa

"Pacarnya nya ini kesatuannya Polisi Militer mas," sambungnya.

Ironisnya lagi, diduga pelaku telah berulang kali melakukan aksi penganiayaan tersebut pada korbannya.

"Ini udah penganiayaan yang ke sekian kalinya menurut informasi korban, sebelumya selalu di maafkan korban, semoga saja korban mendapatkan keadilan ya," timpal @dinasrahasiaa.

Postingan ini menuai reaksi warganet lainnya.

"Baru pacaran udah berbuat kekerasan, gimana nikah nanti?" cuit akun @APermanaxxx.

"Langsung segerakan visum dan membuat laporan ke kantor polisi, nanti klo tidak ada tindak lanjut di up agar mendapat pendampingan advokasi dan laporannya di tindaklanjuti," timpal @majumxxx.

Namun demikian, postingan terkait dugaan kekerasan yang dilakukan oknum TNI di Padang tersebut belum terkonfirmasi.

Sumber: viva.
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita