Rumah Ketua PAN Probolinggo Dirampok, Rp 50 Juta Raib

Rumah Ketua PAN Probolinggo Dirampok, Rp 50 Juta Raib

Gelora Media
facebook twitter whatsapp


GELORA.CO - Rumah ketua DPC PAN Probolinggo, Abdul Kholik, di Desa Pendil, Banyuanyar, disatroni kawanan perampok bercadar. Kawanan perampok berhasil menggondol Rp 50 juta.

Pelaku masuk rumah saat semua anggota keluarga tertidur. Pelaku masuk terlebih dahulu lewat lantai dua dengan menggunakan tangga. Pelaku lain kemudian masuk lewat lantai satu.

"Sebelum menjalankan aksinya pelaku sempat merusak kamera CCTV, bahkan kamera CCTV di belakang rumah juga ditutup pakai kain, kejadian sekitar pukul 01:30 WIB," ujar Kholik kepada detikcom, Senin (28/12/2020).



Kholik mengatakan pelaku lebih dari 3 orang. Mereka membawa celurit. Saat masuk rumah, kata Kholik, pelaku mengancam membunuh anak dan istrinya sambil memasukkan keluarganya jadi satu di dalam sebuah kamar.

Selanjutnya dengan leluasa pelaku mengacak-acak seisi rumah. Pelaku akhirnya berhasil membawa uang yang ditaruh dalam tas hitam kecil senilai Rp 50.000.000 yang ditaruh di atas meja oleh korban.


Polisi tiba di lokasi setelah Kholik melapor. Baik dari Polsek Banyuanyar maupun Tim Inavis Satreskrim Polres Probolinggo yang tiba langsung melakukan olah TKP dan mengambil barang bukti temuan di lokasi.

"Kami melakukan olah TKP dan melakukan penyelidikan, dan mengumpulkan rekaman CCTV dan meminta keterangan korban dan saksi saksi, untuk mengungkap aksi perampokan di rumah korban," kata Kanit Reskrim Polsek Banyuanyar Aipda Andri Okta.(dtk)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita