Mahfud MD Singgung Negara Tak Boleh Kalah Hadapi Acara Keramaian Habib Rizieq

Mahfud MD Singgung Negara Tak Boleh Kalah Hadapi Acara Keramaian Habib Rizieq

Gelora News
facebook twitter whatsapp



GELORA.CO - Menko Polhukam Mahfud MD bereaksi keras atas serangkaian acara yang dibuat Habib Rizieq Syihab dalam beberapa hari. Mahfud menegaskan sikap pemerintah soal rangkaian acara itu. 

Acara yang digelar Habib Rizieq sendiri mulai dari penyambutan, maulidan, hingga pesta pernikahan. 

"Pemerintah dengar dan banyak keluhan dan masukan dari berbagai kalangan dari tokoh agama, tokoh masyarakat, purnawirawan TNI dan Polri, dokter relawan, serta keluarga masyarakat sipil yang bergelut dengan perjuangan kemanusiaan dalam perjuangan melawan COVID-19," kata Mahfud MD dalam jumpa pers di Kemenko Polhukam, Jakarta, Senin (16/11). 

Hadir dalam jumpa pers ini Kepala BIN Budi Gunawan, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Wakapolri Komjen Gatot Edy dan Kepala BNPB Letjen TNI Doni Monardo. 

Bahkan mereka katakan negara enggak boleh kalah oleh pembiaran terhadap aksi pelanggaran premanisme pembangkangan dan tindakan lain yang dapat mengoyak kesatuan bangsa 
- Mahfud MD

Mahfud lalu menjelaskan, keramaian yang dibuat Rizieq Syihab seperti menihilkan upaya yang dilakukan selama ini oleh pemerintah. 

Padahal penanganan corona selama ini telah menunjukkan hasil positif di mana di tengah masyarakat tumbuh kesadaran 3M.  

"Bahkan dari data di seluruh dunia Indonesia termasuk yang baik angka kesembuhan dan jumlah penduduk yang terinfeksi jauh di bawah rata-rata dunia," ujar dia. 

Namun pelanggaran secara nyata dengan kumpul ribuan orang dalam sepekan bisa buyarkan segala upaya dalam 8 bulan terakhir. Orang sengaja membuat kerumunan massa tanpa protokol kesehatan berpotensi jadi pembunuh potensial pada kelompok rentan
- Mahfud MD

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA