Pendukung Ramai Kawal Prabowo-Sandi Pulang, Rachmawati: Itu Namanya Relawan yang Militan

Pendukung Ramai Kawal Prabowo-Sandi Pulang, Rachmawati: Itu Namanya Relawan yang Militan

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO -  Nyanyian yel yel dukungan dan shalawat mengiringi Prabowo Subianto-Sandiaga Uno saat meninggalkan lokasi debat capres cawapres 2019 di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, tadi malam (Kamis, 17/1).

Hingga keduanya masuk ke dalam mobil, massa pendukung tetap ramai bertahan mengantar kepulangan pasangan calon nomor urut 02 itu meski harus melewati barikade pengawalan. 

Wakil Ketua Umum partai Gerindra Rachmawati Soekarnoputri menyebutnya sebagai bukti militansi relawan Prabowo-Sandi.

"Itu juga spontanitas kok saya akui," ujar Rachmawati usai menyaksikan debat Pilpres 2019.

Rachmawati sendiri memang tidak melihat aksi para relawan itu berebut salaman dengan Prabowo dan Sandi. Tapi posisi dirinya menunggu kedatangan mobil di lobi hotel persis di atas kerumuman relawan sehingga terdengar jelas suara nama Prabowo dipanggil berkali-kali.

"Ini yang disebutnya sebagai relawan yang militan dan berjuang hingga akhir, sama halnya ketika Prabowo mengadakan acara di Istora Senayan beberapa waktu lalu yang dihadiri oleh banyak relawan," ulas Rachmawati.

"Karena saya sendiri juga waktu acara Istora para relawan itu apa ya jiwa mereka itu terpanggil jadi militansinya memang lebih jelas baik," imbuh putri Proklamator Ir. Soekarno ini.[rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita