Dijaga Ketat, Kapolri dan Panglima TNI Gelar Pertemuan Tertutup

Dijaga Ketat, Kapolri dan Panglima TNI Gelar Pertemuan Tertutup

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Petinggi jajaran TNI dan Polri menggelar pertemuan tertutup di Gedung Promoter Polda Metro Jaya, Kamis (29/11). Diketahui, Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto pun turut hadir memimpin rapat. Belum diketahui pertemuan itu membahas apa. Namun, pada Mingg (2/12) akan dilaksanakan reuni aksi 212 yang akan digelar di Monas, Jakarta Pusat.

Pantauan JawaPos.com di lokasi, mobil-mobil para pejabat tinggi itu berjajar di halaman Gedung Promoter. Tampak terlihat pula para Kapolres dan Dandim satu per satu dalam pertemuan itu. Pertemuan tertutup tersebut dijaga ketat oleh petugas keamanan. Para awak media yang hendak meliput diminta menjauh dari Gedung Promoter. "Maaf yah mas, tunggu di sana saja ya," kata salah satu petugas keamanan.

Sementara, saat dimintai konfirmasi, Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo mengatakan, pertemuan itu salah satunya membahas Operasi Lilin 2018. "Kunjungan saja, untuk pengecekan persiapan awal pengamanan operasi lilin Natal dan Tahun Baru 2019," kata Dedi.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Tito Karnavian segera mengumpulkan anak buahnya membahas persiapan pengamanan jelang Natal dan Tahun Baru. Polri mengungkapkan, terorisme masih menjadi ancaman serius pada Operasi Lilin 2018 mendatang.

"Kapolri konsen dan sangat atensi dengan pengaman tahun baru ini. Tidak boleh ada accident, langsung akan dikumpulkan sama Kapolri," ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo, Jakarta, Kamis (22/11).

Dedi mengungkapkan, Kapolri akan mengumpulkan seluruh Kapolda dan pejabat utama dalam rangka mempersiapkan Operasi Lilin. Dalam pertemuan tersebut akan disampaikan fokus pengamanan Natal dan Tahun Baru.

Dedi mengakui, terorisme tetap menjadi ancaman utama dalam pengamanan Natal dan pergantian tahun. Kendati, Dedi meminta masyarakat tetap tenang. Sebab Polri telah melakukan upaya pencegahan terhadap aksi terorisme.

"Polri sudah bekerja, sebelum Operasi Lilin ini kami Densus 88 dan Satgas Antiteror yang dibentuk di tiap Polda Polres itu terus kerja, kami terus melakukan upaya pencegahan," tutupnya.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Tito Karnavian memerintahkan anak buahnya untuk membahas persiapan pengamanan jelang Natal dan Tahun Baru. Terlebih, masalah terorisme masih menjadi ancaman nyata jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2019. Sebab momen-momen tersebut dianggap teroris sebagai waktu yang tepat melakukan teror.

"Kapolri konsen dan sangat atensi dengan pengaman tahun baru ini. Tidak boleh ada accident, langsung akan dikumpulkan sama Kapolri," ujar Dedi Prasetyo, di kantornya, Jakarta, Kamis (22/11).

Jajaran petinggi TNI-Polri Gelar Pertemuan Tertutup di Gedung Promoter Polda Metro Jaya, Kamis (29/11). [jpc]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita