Ngabalin: Mudik Lancar, Jokowi Tepati Janji Harus 2 Periode

Ngabalin: Mudik Lancar, Jokowi Tepati Janji Harus 2 Periode

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - Kelancaran mudik lebaran melalui jalur darat, terutama Tol Trans Jawa, diapresiasi sejumlah masyarakat. Bahkan ada pihak yang menyangkutkan kelancaran mudik kali ini dengan Pilpres 2019, yakni Presiden Joko Widodo dua periode.

Menanggapi hal tersebut, Staf Ahli Utama Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Ali Mochtar Ngabalin tak menampik kelancaran mudik tahun ini akan dikaitkan dengan politik. Namun, ia menilai apresiasi tersebut muncul lantaran masyarakat merasakan kerja dari Jokowi.

"Ya kalau ada masyarakat yang ada punya apresiasi, enggak boleh tidak, ini harus dua periode, orang baik kerja, orang jujur, beliau menepati janjinya," kata Ngabalin kepada kumparan, Rabu (13/6).


Meski begitu, politikus Golkar itu menegaskan menyerahkan penilaian kinerja pemerintahan Jokowi kepada masyarakat.

"Kalau masyarakat apresiasi atas kerja-kerja itu dengan memilih kembali Pak Jokowi, ya alhamdulillah. Yang pasti itu, tadi saya bilang, bagaimana masyarakat punya pandangan kan," jelas Ngabalin.


Secara pribadi, ia menyampaikan menghendaki Jokowi kembali memimpin di periode 2019-2024. Harapan itu karena Ngabalin melihat kerja Jokowi untuk masyarakat.

"Kalau saya sendiri punya penilaian, tentu punya subjektivitas yang tinggi, karena memang saya menghendaki agar Bapak Jokowi itu tetap memimpin nanti sampai 2019-2024. Tentu saya menghendaki begitu, karena beliau kan bisa memberikan yang terbaik untuk masyarakat," pungkasnya. [kumparan]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita