Rizal Ramli: Sri Mulyani Kelihatannya Tidak Punya Nyali

Rizal Ramli: Sri Mulyani Kelihatannya Tidak Punya Nyali

Gelora News
facebook twitter whatsapp


www.gelora.co - Ekonom senior Dr Rizal Ramli mengaku senang mendengar "undangan" yang disampaikan Presiden Joko Widodo agar pihak-pihak yang kompeten mengadu data soal utang luar negeri dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

"Tapi, sejauh ini SMI belum respon. Kelihatannya tidak punya nyali," kata RR sapaan akrab mantan Menko Prekonomian itu dalam diskusi "2019 Presiden Baru" di Pangsit Tris, Pantai Panjang, Bengkulu, Sabtu (29/4).

"Sayang sekali, ada Menteri, Menkeu, tidak memenuhi permintaan Presiden," tambahnya.

Rizal mengaku punya alasan kuat kenapa bersedia mengajukan diri menantang SMI adu argumen soal utang.

"Saya orang yang biasa bekerja dengan data. Prediksi saya tentang krisis ekonomi 1997/1998 terbukti benar. Begitu juga dengan prediksi-prediksi lain," demikian RR.

Diskusi "2019 Presiden Baru" di Pantai Panjang, Bengkulu dihadiri 30 sampai 40 mahasiswa dan pemuda.[rmol]

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA