Anies Disambut Suka Cita Di Peringatan Dua Tahun Penggusuran Kampung Aquarium

Anies Disambut Suka Cita Di Peringatan Dua Tahun Penggusuran Kampung Aquarium

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - Warga Kampung Aquarium di Penjaringan, Jakarta Utara menggelar peringatan penggusuran tempat tinggal mereka dua tahun yang lalu, Sabtu (14/4).

Hadir dalam acara itu Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Anies yang menumpangi mobil Toyota Inova hitam beserta iring-iringan datang pukul 10.30 WIB.

Anies yang mengenakan baju kemeja hijau langsung disambut meriah oleh ratusan warga yang sudah menunggu kehadirannya.

"Alhamdulillah Pak Anies sudah sampai," kata salah seorang warga.

Salah satu ibu-ibu yang melihat Anies pun langsung memeluk mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) itu sembari berlinang air mata.

"Selamat datang Pak Anies," ujarnya.

Salah satu warga beranama Nimah mengaku sangat bersyukur karena Anies beberapa waktu lalu sudah mulai membangun tempat tinggal buat mereka setelah digusur oleh pemerintah sebelumnya yang dipimpin Basuki Tjahaja Purnama.

Warga yang notabene nelayan yang tadinya hanya tinggal di perahu-perahu, kini sudah ditampung di tempat tinggal sementara, shelter.

"Kampung Aquarium ini benar-benar seperti tercipta kembali, setalah sempat digusur Pak Ahok," ucapnya.

Warga Kampung Aquarium lainnya bernama Pardi mengaku sangat bersyukur Anies terpilih sebagai Gubernur DKI menggantikan Ahok.

"Terimakasih Pak Anies, sesuai janji kampanye, akan mengembalikan Kampung Aquarium seperti semula," demikian Pardi.[rmol]

BERIKUTNYA
SEBELUMNYA