Dukung Menteri Tjahjo, Wiranto: Kalau Tidak Netral Ya Tangkap Saja!

Dukung Menteri Tjahjo, Wiranto: Kalau Tidak Netral Ya Tangkap Saja!

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto mengungkapkan tak perlu ada kekhawatiran terkait rencana Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tajhjo Kumolo mengangkat Jenderal Polri sebagai Plt Gubernur di Jawa Barat dan Sumatera Utara.

Pemilihan anggota Jendral Polri sebagai Plt Gubernur diklaim  sebagai misi untuk mengamankan jalannya Pilkada serentak yang saat ini tengah berlangsung.

"Iya dong. Harus ada. Justru mereka ini kan sebagai misi untuk mengamankan Pilkada‎. Misi itu kan bukan dianjurkan dengan berpihak. Tapi netral. Enggak usah khawatir," kata Wiranto di di Gedung Kemenko Polhukam, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Jumat (26/1)

Lebih lanjut Ketua Dewan Pembina Partai Hanura itu menerangkan apabila nanti ditemukan pejabat polri yang tidak netral, dirinya menegaskan untuk menangkapnya.

"Kalau enggak netral ya tangkap saja, kalau enggak netral nanti diusut. Pejabat kan ada sumpahnya. Pejabat sementara sekarang kan diharapkan netralitiasnya," tandasnya.

Untuk diketahui, Mendagri Tjahjo Kumolo yang mengusulkan Asisten Operasi Kapolri Irjen M. Iriawan jadi Plt Gubernur Jabar dan Kadiv Propam Polri Irjen Martuani Sormin menjadi pelaksana tugas gubernur.

Diusulkannya nama Plt Gubernur ini disebabkan karena masa jabatan Gubernur yang ada akan berakhir ‎pada Juni 2018. Masa jabatan Gubernur Jabar akan berakhir pada 13 Juni 2018. Sedangkan Gubernur Sumut akan berakhir pada 17 Juni 2018.[rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita