Amien Rais Ungkap Sosok 'Teman Balik Kanan' yang Bikin Heboh

Amien Rais Ungkap Sosok 'Teman Balik Kanan' yang Bikin Heboh

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - Ketua Dewan Kehormatan PAN, Amien Rais akhirnya mengungkapkan siapa 'teman balik kanan' yang disebutnya saat berada di Tanah Suci. Menurutnya ada banyak orang yang tergiur dengan kekuasaan sampai nekat menjual agama.

"Agak banyak (teman balik kanan). Tapi maksud saya yang balik badan mula-mula bersama kita. Tetapi ini dari Alquran juga. Alquran kan sumber wahyu. Jadi pasti betul," ujar Amien usai ceramah di Kampung Akuarium, Jakarta Utara, Sabtu (9/6/2018).

"Jadi ketika kaum ahli sihir yang pro Firaun mau bertanding dengan Nabi Musa itu, maka orang-orang ahli sihir ini bertanya 'Wahai Firaun, kalau kami nanti bisa memenangkan pertarunganmu, apa hadiahnya?' Dia mengatakan 'Naam, Innakum izal laminal muqarrabin', kata Firaun. Kalau kamu menang, nanti kamu jadi orang dekatku. Bisa menikmati dunia kehidupan ini karena kamu dekat dengan kekuasaan," imbuhnya.

Amien mengatakan, saat ini banyak orang yang rela menjual agama demi mendapat kekuasaan. Namun dia tidak mengungkapkan dengan jelas siapa tokoh yang dimaksud.

"Jadi kita lihat banyak orang dekat dengan kekuasaan. Caranya apa kalau perlu jual agama," ucapnya.

Saat menjalani ibadah umrah, Amien Rais menyebut ada fenomena baru di tahun politik. Dia menilai ada sejumlah rekan yang kini sudah mulai berbalik 'arah'.

"Assalamualaikum wr. wb. Saudara-saudaraku, di tahun politik ini, sepertinya muncul sebuah fenomena baru, yaitu teman-teman yang mula-mula nampak lurus, nampak tawaduk, nampak istikamah, tiba-tiba agak berbalik kanan dan mengagetkan," kata Amien Rais dalam video yang di-posting di akun Instagram-nya (amienraisofficial), Senin (4/6/2018).[dtk]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita