"Makam Ahok" Di Kampung Aquarium Sudah Rata Dengan Tanah

"Makam Ahok" Di Kampung Aquarium Sudah Rata Dengan Tanah

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - "Makam Ahok" yang dibuat warga Kampung Aquarium, Penjaringan, Jakarta Utara sudah rata dengan tanah.

Salah satu warga yang tidak ingin disebutkan namanya mengatakan, makam itu dulunya dibuat oleh warga karena merasa kesal karena tempat tinggal mereka digusur Pemprov DKI di bawah kepemimpinan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

"Warga emosi, terus dibikinlah makam itu. Tapi sekarang sudah rata dengan tanah," kata dia saat ditemui Kantor Berita Politik RMOL di Kampung Aquarium, Sabtu (14/4).

Hari ini, warga Kampung Aquarium memperingati dua tahun penggusuran tempat tinggal mereka. Hadir, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Semasa menjabat sebagai Gubernur, Ahok memang pernah memerintahkan jajarannya untuk menggusur Kampung Aquarium yang dihuni oleh para nelayan. Tepatnya pada 11 April 2016. 

Ahok ingin menjadikan kawasan tersebut sebagai salah satu akses dan tempat wisata religi di Luar Batang dan Pasar Ikan. Seluruh kawasan masuk dalam proyek revitalisasi kawasan Kota Tua Batavia dan Pelabuhan Sunda Kelapa. 

Namun saat pemprov berganti kepemimpinan, Gubernur Anies kembali membangun Kampung Aquarium untuk para nelayan. [rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita