Kena Hack, Video Despacito Hilang di YouTube

Kena Hack, Video Despacito Hilang di YouTube

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - Pecinta musik dibuat heboh dengan kabar video klip Despacito yang hilang dari YouTube.

Video yang sempat mencetak sejarah baru dengan ditonton 5,5 miliar kali ini dikabarkan kena hack oleh kelompok yang menamakan dirinya Prosox dan Kuroi’sh.

Dilansir BBC, dalam video Despacito muncul sekelompk orang menggunakan topeng serta mengarahkan senjata ke arah kamera.

Saat ini video tersebut dikabar sudah dihapus dari YouTube.

Tidak hanya itu, disebutkan pula, bukan hanya Despacito, video klip sejumlah milik penyanyi besar yang diunggah di akun YouTube Vevo, diantaranya Shakira, Taylor Swift juga mengalami hal serupa.

Para hacker menamakan dirinya Prosox dan Kuroi’sh menuliskan pesan “Free Palestine” di samping namanya.

Masih dilansir dari BBC, muncul akun Twitter yang diduga milik salah satu hacker menuliskan pesan apa yang mereka lakukan hanya untuk kesenangan.

“It’s just for fun, I just use [the] script ‘youtube-change-title-video’ and I write ‘hacked’,” tulisnya. “Don’t judge me I love YouTube,” sambungnya.[psid]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita