Gerindra : Jika Semua Parpol Koalisi Minta Jatah Cawapres Prabowo Bisa Deadlock

Gerindra : Jika Semua Parpol Koalisi Minta Jatah Cawapres Prabowo Bisa Deadlock

Gelora Media
facebook twitter whatsapp
www.gelora.co -  Ketua DPP Partai Gerindra Sodik Mudjahid menilai wajar jika mitra koalisinya PKS meminta syarat cawapres jika ingin ketum Prabowo diusung jadi Capres 2019. Sebab Gerindra perlu tiket untuk memuluskan langkah sang ketum.

"Sangat wajar jika partai mengharapkan kadernya jadi capres atau dampingi sebagai wapres. Apalagi jika partai tersebut memberi konstribusi bagi persyaratan 20 persen kursi," kata Sodik saat dihubungi wartawan, Rabu (13/4).

Meski demikian, jika koalisi bersikukuh menginginkan kadernya jadi cawapres Prabowo dan tak ada yang mengalah, maka akan terjadi kebuntuan koalisi.

"Akan tetapi jika semua partai bersikeras bersikap seperti itu maka akan deadlock koalisi yang melawan Jokowi yang sekarang sudah menjadi banyak tumpuan dan harapan rakyat," ujar Sodik.

Dia yakin baik Gerindra, PKS dan PAN jika nanti berkoalisi akan berbesar hati siapapun capres-cawapresnya demi kepentingan bersama.

"Saya yakin para pemimpin Gerindra, PKS, PAN dan lain-lain sangat menyadari hal tersebut dan melalui musyawarah kebesaran hati akan diperoleh pasangan terbaik dari Gerindra, PKS, PAN dan yang partai pendukung lainnya," katanya. (ma)
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita