Bocoran Gerindra-PKS Soal Elite Mental Maling yang Disebut Prabowo

Bocoran Gerindra-PKS Soal Elite Mental Maling yang Disebut Prabowo

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto menuding ada elite yang menyebabkan kesenjangan ekonomi di Indonesia semakin terpuruk. Menurut Prabowo, saat ini banyak elite yang goblok dan bermental maling.

Namun Wakil Ketua Umum Gerindra Ferry Juliantono mengatakan, apa yang disampaikan Prabowo itu bermaksud sebagai pengingat. Pernyataan Prabowo itu adalah bentuk sikap jujur mengenai perilaku para elite di masyarakat.

"Pernyataan Pak Prabowo dimaksudkan supaya elite masyarakat Indonesia ingat kembali tentang makna reformasi yang diharapkan masyarakat," kata Ferry kepada detikcom, Minggu (1/4/2018).

Selain itu, Ferry menilai perilaku para elite bisa menjadi acuan keberhasilan atau kemunduran Indonesia. Elite harus bisa menjadi contoh bagi masyarakat.

"Elite masyarakat seharusnya menjadi teladan dan menjadi faktor penggerak yang positif," katanya.

Anggota Dewan Pembina Gerindra, Sandiaga Uno juga mengungkapkan mengatakan elite yang dimaksud adalah koruptor. Menurut dia, pejabat terpilih tetapi korupsi merupakan orang yang mengkhianati rakyat.

"Ya saya rasa itu sudah cukup jelas ya dan kemarin beberapa kali sudah dipertontokan oleh KPK. Jadi itu adalah bagian dari elite yang betul sudah diberikan amanah, tapi tidak bisa memegang amanah dari masyarakat," kata Sandiaga, di Graha Toton Baho, Jl Pekayon, Bekasi, Minggu (1/4/2018).

Wakil Gubernur DKI ini memastikan elite goblok yang bermental maling salah satunya koruptor. Oleh karena itu, ia mendukung gerakan anti korupsi.

"Jelas kalau saya bilang itu salah satunya koruptor. Bahwa Pak Prabowo bilang jangan berhenti di sini. Kita harus terus galakkan dukung institusi antikorupsi untuk memastikan negara ini bebas dari korupsi," imbuhnya.

Sementara itu dihubungi terpisah, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menilai perkataan 'goblok' yang disampaikan Prabowo bermakna para elite tidak mampu menyelesaikan masalah. Sementara kata 'maling' merujuk pada banyaknya aset bangsa yang terus hilang.

"Goblok artinya tidak mampu menyelesaikaan masalah. Maling artinya milik bangsa terus hilang. Melihat banyak kondisi bangsa saat ini, pernyataan itu benar," kata Mardani.

Meski begitu, Mardani menyatakan pernyataan tersebut sebagai 'wake up call' alias pengingat. Apalagi saat ini Indonesia sedang menghadapi utang negara.

"Saat bangsa dililit hutang, korupsi jalan terus dan saat yang sama pemerintah diam artinya semua dianggap tidak darurat. Padahal kondisi bangsa seperti hendak tenggelam. Jadi pernyataan Prabowo adalah wake up call. Mengingatkan semua akan serius dan beratnya masalah," kata Mardani. [detik]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita